Lorenzo Rela Tunggu 2 Tahun Lebih Demi Pagani Huayra Roadster Share this
Berita Mobil
Mode baca

Lorenzo Rela Tunggu 2 Tahun Lebih Demi Pagani Huayra Roadster

Denny Basudewa
pada 08 January 2020

Foto: Jorge Lorenzo

MEXICO – Jorge Lorenzo memamerkan kendaraan terbarunya yakni Pagani Huayra Roadster yang telah dinanti selama dua tahun dan diproduksi terbatas.

Usai memutuskan pensiun dari MotoGP, Lorenzo berlibur ke sejumlah tempat termasuk Bali, Indonesia beberapa waktu lalu. Keluar dari hingar-bingar balapan, tidak membuat juara dunia lima kali tersebut kehilangan gairah akan kecepatan.

Pada akun Instagram pribadinya, Lorenzo mengunggah sosok kendaraan barunya yakni Pagani Huayra Roadster. Hypercar ini diserahkan pada Lorenzo dalam sebuah acara khusus di Meksiko. Menjadi lebih spesial karena unit tersebut merupakan 1 dari 100 yang beredar di seluruh dunia.

“Saya harus menunggu selama lebih dari dua tahun, namun hal ini setimpal. Saya bangga bisa menjadi 1 dari 100 pemilik sebuah mahakarya pada kendaraan yang bernama Pagani,” tulis Lorenzo di akun Instagram miliknya.
Pagani yang dikenal juga sebagai produsen serat karbon, membuat 100 Huayra Roadster dengan tubuh berbahan karbon dengan jenis carbo-Titanium dan carbo-Triax HP52, hingga pada bagian interiornya. Bobot keseluruhan hypercar ini faktanya hanya 80 kilogram.

Sumber daya kendaraan mengandalkan mesin buatan Mercedes-AMG V12 6.0-liter. Jantung pacu hypercar ini diklaim mencapai 754 hp dengan torsi puncak 1.000 Nm. Output tersebut disalurkan ke dua ban belakang melalui transmisi tujuh percepatan manual.

Pagani Huayra Roadster yang dibeli oleh Jorge Lorenzo ini dibanderol 2 juta euro atau jika dikonversikan senilai Rp 31 miliar. Mobil ini melengkapi koleksi mantan pembalap Repsol Honda tersebut setelah memiliki Mercedes AMG SLS, Porsche 911 GT3, Alfa Romeo 4C Coupe dan Ferrrari F458. [Dew/Idr]


Komentar