Zeneos Kembangkan Ban Ukuran Standar Yamaha Nmax Share this
Berita Motor
Mode baca

Zeneos Kembangkan Ban Ukuran Standar Yamaha Nmax

Denny Basudewa
pada 24 August 2020

Foto: Ban Yamaha Nmax

JAKARTA – Zeneos dikabarkan tengah mengembangkan ban Yamaha Nmax ukuran standar pabrik. Skutik buatan Pulogadung, Jakarta Timur tersebut menggunakan ban berukuran 13 inci dan memiliki profil yang cukup lebar 110/70 depan dan 130/70 belakang.

Praktis ban motor ini mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi para penggunanya.

IRC Tire menjadi pemasok ban resmi Nmax sejak diluncurkan pertama kalinya pada 2015. Sejalan dengan banyaknya populasi skutik berlambang Garpu Tala tersebut di Tanah Air, permintaan produk aftermarket dan salah satunya ban terus mengalami peningkatan.

Hal ini tentunya menjadi sinyal positif bagi para produsen ban, setidaknya mereka bisa ikut untuk meramaikan pasar atau bahkan menguasai segmen. Ban yang ditawarkan di pasar aftermarket sendiri cukup banyak pilihan model hingga ukurannya yang beragam.

PT Gajah Tunggal Tbk selaku produsen ban motor bermerek IRC dan Zeneos, tengah menyiapkan salah satu produk terbarunya. Menariknya, mereka dikabarkan tengah mengembangkan Zeneos Milano dengan ukuran standar pabrik.
Zeneos Yamaha Nmax

“Kami sedang development Zeneos Milano ukuran standar 110/70-13 (depan) dan 130/70-13 (belakang). Produk ini kami kembangkan karena permintaannya cukup banyak baik di pasar domestik dan Filipina,” ucap Dodiyanto, Senior Brand Executive & Product Development PT Gajah Tunggal Tbk.

Sebelumnya Zeneos Milano ditawarkan dengan ukuran lebar yang lebih besar, sehingga cocok untuk bikers yang ingin tampil lebih sporti. JMC (Journalist Max Community) pada 2017 diberikan kesempatan istimewa, untuk menjadi yang pertama mencoba Zenenos Milano 120/70-13 depan dan belakang 130/70-13.

Zeneos Milano hadir mengadopsi model dual purpose yang menjadikannya unik. Ban ini dirancang dengan menggunakan teknologi Core Integrated Tread Interface (CITI). Hasilnya ban mampu menjalankan fungsinya dengan baik di berbagai kondisi jalan.
Harga Ban Yamaha Nmax

Selain Zeneos, masih banyak pilihan ban untuk Yamaha Nmax. Semuanya menawarkan kemampuan dan keunggulan masing-masing. Banyaknya pilihan membuat konsumen lebih dimudahkan dalam melakukan perawatan kendaraan. [Dew/Idr]

Berikut pilihan ban Yamaha Nmax 2020

  1. Pirelli Angel Scooter

  2. Pirelli Evo 21 & 22

  3. Metzeler

  4. Corsa Platinum M5

  5. Aspira Premio Sportivo

  6. Bridgestone Battlax SC

  7. Maxxis MA-F1ST

  8. Zeneos Milano

  9. Michelin Pilot Street


Komentar