Bikers Dakwah Terjun Langsung Bantu Korban Banjir Share this
Berita Motor
Mode baca

Bikers Dakwah Terjun Langsung Bantu Korban Banjir

Denny Basudewa
pada 05 January 2020

Foto: Bikers Dakwah

JAKARTA – Bikers Dakwah terjun langsung memberikan bantuan ke para korban bencana alam banjir di kawasan Ciledug, Pasar Minggu dan Bekasi pada 2 Januari 2020.

Kegiatan sosial yang dilakukan oleh Bikers Dakwah ini bukanlah pertama kalinya. Sebelumnya mereka juga terjun langsung membantu para korban bencana Tsunami di Banten. Meskipun bukanlah badan sosial yang menggalang dana, kegiatan ini sendiri dilakukan atas dasar kepedulian atas sesama yang membutuhkan bantuan.

Seperti yang dialami warga Ciledug Indah salah satunya. Banyaknya warga yang bertahan dan memutuskan untuk tinggal di lantai 2 rumahnya, membuat hati para anggota Bikers Dakwah tergerak untuk terjun membantu.
“Kami terjun langsung menyusuri lokasi banjir, dengan ketinggian kurang lebih 1 meter membawa bantuan dari teman-teman Bikers Dakwah untuk saudara-saudara kita di sana. Saya sangat sedih ketika melihat para korban bencana tersebut, maka dari itu kami yang tidak terkena musibah ini harus bersyukur salah satunya dengan membantu mereka yang membutuhkan,” kata Alfie Alfandy, pendiri Bikers Dakwah.

Lebih lanjut Ia menceritakan bahwa dalam proses pemberian bantuan, mereka dibantu oleh Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Bencana (BNPP) atau lebih dikenal Basarnas.

Selain itu, Bikers Dakwah dalam upayanya tersebut di atas, didukung oleh donatur dari Risma Pondok Surya dan team PPA 361. Bersama-sama, mereka menyalurkan air bersih, nasi kotak (siap makan), pakaian dan obat-obatan. [Dew/Idr]


Komentar