Toyota Corolla Hybrid Lebih Canggih dari Camry Share this
Mobil Baru
Mode baca

Toyota Corolla Hybrid Lebih Canggih dari Camry

Denny Basudewa
pada 13 September 2019

Foto: All-new Toyota Corolla Altis Hybrid

JAKARTA – Varian Hybrid dari all-new Altis menggunakan fitur yang belum pernah diterapkan oleh Toyota pada produk-produknya di Tanah Air.

Toyota Safety Sense (TSS) merupakan fitur baru yang disematkan pada sedan yang diimpor dari Thailand tersebut. Altis Hybrid sendiri dikatakan menggunakan teknologi elektrifikasi terbaru atau generasi keempat dari Toyota.

Dikatakan bahwa saat ini Toyota memiliki kendaraan elektrifikasi terbanyak di Tanah Air. Toyota Prius, Camry Hybrid, Alphard Hybrid, C-HR Hybrid dan yang terbaru adalah Altis Hybrid. Hal ini membuat masyarakat memiliki lebih banyak pilihan akan kendaraan ramah lingkungan.

Selain mengandalkan platform TNGA (Toyota New Global Architecture) yang membuat handling kendaraan semakin baik. All-new Altis juga didukung dengan fitur keselamatan paling lengkap dan canggih di Indonesia yakni TSS, bahkan Camry Hybrid sekalipun belum menggunakannya.

Pre-Collision System (PCS), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC), Lane Departure Alert (LDA), serta Automatic High Beam (AHB). Didasarkan kemajuan teknologi saat ini, TSS adalah platform terbaru Toyota dalam menghadirkan fitur-fitur keselamatan berkendara, dengan level tertinggi bagi pengembangan produk-produknya ke depan.

“Ini merupakan salah satu fitur pembeda (TSS) dengan varian lainnya. Karena biasanya antara hybrid dan non hybrid fitur-fiturnya mirip, jadi kali ini kita mau konsumen bisa lebih merasakan perbedaannya,” ujar Anton Jimmi Suwandy, Marektring Director PT Toyota Astra Motor (TAM) di sela-sela peluncuran all-new Corola Altis di Jakarta (12/09/19).

Ia juga menjelaskan bahwa fitur TSS untuk pertama kalinya disematkan pada Altis Hybrid, sekaligus untuk melihat respon konsumen. Pihaknya tidak menutup kemungkinan akan adanya fitur TSS yang akan disematkan pada produk lainnya di masa mendatang.

All-new Toyota Corolla Altis Hybrid menggunakan motor listrik P610 HEV transaxle dengan power 72 PS atau setara dengan Hybrid empat-silinder. Motor listrik tersebut dikombinasikan dengan mesin 2ZR-FXE, tidak hanya membuat mobil ini mampu mewujudkan kenikmatan berkendara yang melebihi ekspektasi pengemudinya, tapi juga makin memperkuat karakternya sebagai kendaraan ramah lingkungan. [Dew/Idr]


Komentar