Honda Akhirnya Melantai di IIMS Motobike Expo 2019 Share this
Berita Motor
Mode baca

Honda Akhirnya Melantai di IIMS Motobike Expo 2019

Denny Basudewa
pada 20 November 2019

Foto: Honda ADV150

JAKARTA – Astra Honda Motor (AHM) mengumumkan keikutsertaannya dalam event IIMS Motobike Expo 2019.

Pameran otomotif khusus roda dua tersebut sebelumnya telah dipastikan akan diramaikan oleh 10 brand sepedamotor. Merek asal Jepang yang sudah dipastikan ikut adalah Yamaha, Kawasaki, minus Suzuki yang bisa dipastikan absen. Lalu brand non-Jepang antara lain Benelli, BMW Motorrad, Cleveland, Husqvarna, KTM, Peugeot, Piaggio, dan Vespa.

Masuknya Honda dalam daftar peserta IIMS Motobike Expo 2019, akan membuat pameran tersebut kian seru. Para pengunjung yang datang akan memiliki banyak pilihan model maupun varian dari berbagai merek kendaraan.

“Sudah kami putuskan bahwa Honda akan ikut serta pada IIMS Motobike Expo 2019. Keputusan ini baru dibuat karena sebelumnya kami masih mempertimbangkannya,” tutur Ahmad Muhibbudin, General Manajer Corporate Communications AHM.

Di pameran ini, para pengunjung akan melihat dua brand besar di Indonesia kembali dalam satu acara yakni Yamaha dan Honda. Yamaha sudah cukup lama absen dari pameran-pameran otomotif berkelas internasional. Manufaktur berlambang Garpu Tala tersebut terakhir kalinya ikut IIMS pada 2017.

Sayang Honda masih menutup rapat detil armada yang akan dipamerkan pada pameran yang diselenggarakan 29 November hingga 1 Desember 2019. Selama tiga hari penyelenggaraan, Honda dikatakan hanya akan menampilkan produk-produk yang telah dipasarkan saja.

“Kisi-kisinya kami akan membawa semua produk yang sudah dirilis.Tapi detailnya lihat saja nanti,” jelas pria yang akrab disapa Muhib tersebut. [Dew/Idr]


Komentar