Rossi Sambut Pedrosa di Yamaha Share this
MotoGP
Mode baca

Rossi Sambut Pedrosa di Yamaha

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 17 June 2018

MONTMELO - Valentino Rossi menyambut baik usulan Dani Pedrosa tetap membalap, namun menggunakan motor Yamaha.

Usai perpisahan dengan Honda, sejatinya Pedrosa akan mengumumkan kelanjutan karir balapnya jelang MotoGP Catalunya, Spanyol. Namun, di sana Ia urung mengungkapnya kepada khalayak.

"Setelah balapan terakhir (MotoGP Mugello), saya berharap mengatakan sesuatu di sini. Tapi, saya tidak bisa mengatakan apa-apa. Tentunya saya punya beberapa pilihan, namun tidak dapat membicarakannya karena saya sedang mengevaluasi," ujar Pedrosa sebelum konferensi pers MotoGP di Catalunya (14/6/2018).

Pernyataan dari Little Samurai ini sekaligus menegaskan bahwa Ia tak akan pensiun tahun ini. Bahkan, rumor yang beredar mengatakan Pedrosa bakal membalap untuk Yamaha-Petronas.

Rossi pun sepakat jika langkah tersebut diambil oleh Yamaha. Pedrosa dianggap bisa membantu pengembangan YZR-M1 dengan pengalamannya selama bersama Honda.

"Sejak 2006 dia sudah balapan untuk Honda. Dia bisa memberi tahu kami apa baik dan buruknya. Saya pikir dia bisa membantu," ujar The Doctor.

Rossi mengaku senang jika Pedrosa bisa tetap ada di lintasan MotoGP ketimbang pensiun. Meskipun, dia sadar Pedrosa bisa jadi lawan berat untuknya.

"Akan menyenangkan bisa memilikinya di Yamaha, walau Pedrosa adalah lawan yang kuat. Tapi, ini akan menarik," tutur Rossi.

Terlepas dari itu semua, kepastian tentang kebersamaan Yamaha-Petronas akan ditentukan dalam waktu dekat. Razlan Razali yang ditunjuk sebagai penyambung lidah proyek tim satelit Yamaha, menyebut keputusan tersebut kemungkinan akan diumumkan pada akhir bulan ini.

"Kami sedang menunggu persetujuan akhir dari sponsor utama kami (Petronas). Kami berharap bisa ditentukan minggu depan dan kemudian memberitahukannya kepada Anda semua di Assen, Belanda," tutup Razali. [Ary/Ari]


Komentar