Resmi Dijual, Ini Harga Vivo Z1 Pro Share this
Gadget
Mode baca

Resmi Dijual, Ini Harga Vivo Z1 Pro

Helmi  Reinaldi
oleh Helmi Reinaldi
pada 07 August 2019

Foto: Launching Vivo Z1 Pro

JAKARTA – Vivo Z1 Pro akhirnya resmi tersedia dan dijual dengan harga Rp 3.099.000,00. Mengusung tagline “Powerful Inside”, vivo Z1 Pro juga ditujukan bagi mereka yang doyan bermain game di smartphone.

“Kehadiran vivo Z1 Pro ini merupakan komitmen vivo untuk menjangkau pasar yang lebih luas lagi. Saat ini, konsumen sedang membutuhkan perangkat smartphone yang bisa memberikan performa kuat untuk aktifitas mobile gaming, mobilitas tinggi dan juga fotografi.” ujar Edi Kusuma, Senior Brand Director Vivo Indonesia.

Ponsel anyar ini hadir dengan membawa prosesor octa-core Snapdragon 712 AIE, RAM 4GB dan memori penyimpanan 64GB. Sistem pengolahan grafisnya mengandalkan GPU Adreno 616.

Guna menunjang pengalaman bermain game, Vivo menyematkan fitur Ultra Gaming Mode. Fitur ini mampu menambah akselerasi performa smartphone saat menjalankan beragam aplikasi gaming.

Pada bagian display, vivo Z1 Pro mengusung layar berukuran 6.53 inci beresolusi FullHD+ serta aspect ratio 19.5:9. Ponsel mengadopsi desain layar yang mereka sebut sebagai Ultra O Screen, atau layar berlubang untuk menampung modul kamera depan.

Untuk urusan mengabadikan gambar, tersemat kamera depan beresolusi 32MP dengan bukaan lensa f/2.0 dan fitur AI Beauty. Sebagai penembak utama, Vivo Z1 Pro mengandalkan tiga kamera utama beresolusi 16MP f/1.8, kamera 8MP f/2.2 lensa AI Super Wide-Angle, dan kamera 2MP f/2.4 untuk depth sensor.

vivo Z1 Pro resmi tersedia dengan harga Rp 3.099.000,00. Vivo Indonesia membuka pemesanan vivo Z1 Pro secara eksklusif mulai 5 Agustus hingga 8 Agustus 2019.

Vivo juga berkolaborasi dengan IM3 Ooredoo untuk menyediakan paket bundling vivo Z1 Pro. Setiap pembelian vivo Z1 Pro konsumen akan mendapatkan kartu perdana prabayar IM3 Ooredoo dengan sejumlah benefit. [Hlm/Idr]


Komentar