Menhub Ngegas Sambil Kampanye Keselamatan Berkendara Share this
Berita Motor
Mode baca

Menhub Ngegas Sambil Kampanye Keselamatan Berkendara

Denny Basudewa
pada 08 January 2019

Foto: Menteri Perhubungan Budi Karya

JAKARTA – Budi Karya Sumadi selaku Menteri Perhubungan Republik Indonesia menunggangi Yamaha Nmax, sambil melakukan kampanye keselamatan berkendara.

Dalam acara sosialisasi keselamatan berkendara yang digelar oleh Kemenhub tersebut, Yamaha Indonesia turut berpartisipasi, dengan menghadirkan jajaran skutik gambot mereka yang akrab disebut Maxi Yamaha. Pabrikan berlambang Garpu Tala tersebut menurunkan line up Yamaha Nmax, Xmax, Aerox dan Lexi.

Acara yang digelar selama dua hari (5-6 Januari 2019) ini mengambil rute dari Terminal Depok Baru, menuju Transmart Carrefour Depok pada hari pertama. Kemudian keesokan harinya dari Terminal Pulogebang menuju AEON Mal Jakarta Garden City.

Dalam dua hari penyelenggaraan acara, sang Menteri ditemani para staf Kementrian Perhubungan dan didampingi oleh Sutarya selaku Direktur Sales PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Selain itu, ratusan ojek online juga turut serta mendampingi rombongan.

Praktek keselamatan berkendara ditunjukkan oleh Menhub, beserta para peserta lainnya dengan penggunaan safety gear sepeti helm, sarung tangan dan jaket. Para peserta juga dibekali teori mengenai tips-tips keselamatan berkendara saat di lokasi acara yang telah disediakan.

”Terimakasih kami ucapkan kepada Bapak Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi beserta jajarannya yang telah menggelar acara ini. Ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap keselamatan berkendara sepeda motor. Sebagai pabrikan sepeda motor, Yamaha sangat mendukung kegiatan seperti ini,” ucap Sutarya. [Dew/Ari]


Komentar