Foto: MAXI Yamaha
ACEH - MAXI Yamaha Tour de Indonesia merupakan kegiatan yang melibatkan para pengguna MAXI Yamaha untuk menjelajahi alam Indonesia dan berbagi cerita serta kepedulian untuk masyarakat dan lingkungan.
Touring estafet dalam 5 etape di rute Barat dan 5 etape di rute Timur ini akan berlangsung pada periode 28 Maret sampai 7 Juli 2018. Para peserta touring berasal dari komunitas MAXI Yamaha yang mengendarai TMAX, XMAX, NMAX, Aerox 155, dan nantinya juga diikuti oleh Lexi sebagai keluarga baru MAXI Yamaha.
“Selain menjelajahi alam di Indonesia yang terkenal, dengan pariwisata dan keramahan masyarakatnya, MAXI Yamaha Tour de Indonesia juga bertujuan untuk mempererat persaudaraan dan kekeluargaan komunitas Yamaha. Kami ingin memberikan pengalaman tak terlupakan dekat dengan alam nusantara bersama motor-motor MAXI Yamaha. Kegiatan CSR pun kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat dan lingkungan,” papar Eddy Ang, Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Maxi Yamaha Tour of Indonesia
Rombongan etape pertama dari Sabang ke Paropo sudah memulai perjalanannya di hari Rabu 28 Maret 2018. Pada rangkaian etape perdana ini juga dilaksanakan donasi buku dan uang tunai ke perpustakaan Terapung di Kampung Nelayan Belawan, Medan.
Sesuai rute etape 1, touring ini akan berakhir di Paropo di mana di sana sudah siap Alfa Scorpii Medan untuk melakukan penyambutan dan setelah itu bergabung menyemarakkan MAXI Yamaha Day.
Berikut rute MAXI Yamaha Tour de Indonesia :
Rute Barat
Etape 1 : Sabang – Banda Aceh – Lhokseumawe - Medan - Paropo
Etape 2 : Medan – Sipirok – Bukittinggi – Jambi - Palembang
Etape 3 : Palembang – Lampung - Jakarta
Etape 4 : Jakarta - Bandung
Etape 5 : Bandung – Cirebon – Jawa Tengah
Rute Timur
Etape 1 : Balikpapan – Tanjung - Banjarmasin
Etape 2 : Banjarmasin – Bira - Makassar
Etape 3 : Makassar – Lovina - Denpasar
Etape 4 : Denpasar – Banyuwangi - Surabaya
Etape 5 : Surabaya – Madiun – Kediri - Jawa Tengahn [Dew/Ari]
Komentar