Harga Huawei Nova 5T Nyaris Rp 7 Juta, Spesifikasinya Woww Share this
Gadget
Mode baca

Harga Huawei Nova 5T Nyaris Rp 7 Juta, Spesifikasinya Woww

Insan Akbar
oleh Insan Akbar
pada 26 September 2019

Foto: Huawei Nova 5T meluncur dengan harga Rp 6,8 juta. Smartphone ini berada di segmen mid range, namun dengan spesifikasi yang mirip dengan produk flagship

JAKARTA - Huawei Nova 5T, smartphone mid range dari merek China, memiliki spesifikasi amat mirip dengan model flagship mereka P30 Pro. Smartphone seharga Rp 6,8 juta itu punya total 5 kamera AI, prosesor serta GPU terbaik Huawei, NFC, serta masih didukung sistem operasi Android.

Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei CBG Indonesia, mengatakan bahwa Nova 5T adalah smartphone mid range dengan fitur-fitur flagship. Harganya sendiri tak sampai Rp 7 juta.

“Fitur-fiturnya flagship tapi kami bawa di harga Rp 6.899.000,” ucapnya dalam seremoni peluncuran pada Rabu (25/9/2019) di Jakarta.

Sejak Jumat (26/9/2019) hingga 2 Oktober Huawei membuka masa pre-order. Di samping gerai-gerai offline, Nova 5T bisa didapatkan secara eksklusif di JD.ID.

Performa
Spesifikasi Nova 5T memang amat mentereng. Produk tersebut punya RAM 8GB dan ROM 128 GB, juga prosesor premiun Kirin 980 yang juga terdapat pada P30 P.

Nova 5T menggunakan GPU Turbo 3.0 yang diklaim terkuat di industri. Performanya untuk gaming diklaim amat moncer.

Tak hanya itu, ada pula 22.5W Huawei Supercharge, fitur flagship Huawei yang pertama kali disematkan di Nova Series, dengan kemampuan mengisi 50 persen baterai dalam 30 menit. Kapasitas baterainya sendiri terkesan tidak terlalu besar, 3.740 mAh, tapi digadang-gadang mampu bertahan hidup hampir sehari penuh oleh Edy Supartono selaku Training Director Huawei Indonesia.

Satu hal tak kalah penting, Nova 5T masih dibekali sistem operasi Android, tepatnya Android 9.0 Pie (EMUI 9.1). Satu fitur yang sedang paling dicari sekarang, NFC, pun hadir.

Kamera
Kamera belakangnya berjumlah empat. Kamera utama adalah 48MP Sony Sensor 1/2 inchi, 4-1 Light Fusion, f/1.8, dengan AI Image Stabilization. Sensor kameranya terbesar di kelasnya, lebih besar dari kepunyaan Samsung Galaxy S10+ (1/2,5 inchi) serta iPhone XS Max (1/2.55 inchi). 4-1 Light Fusion juga diturunkan dari P30 Pro.

Tiga kamera lain adalah kamera 16MP Ultra Wide Angle f/2.2, kamera bokeh 2MP f/2.4, kamera makro 2MP f/2.4 yang bisa didekatkan dengan obyek foto hingga 4 cm. Ada pula AIS Super Night Mode dengan ISO selevel kamera profesional yaitu 102.400. Di depan terdapat kamera 32 MP.

Desain
Nova 5T berlayar 6.26 FullView Display. Sensor sidik jarinya terdapat di bagian samping.

Bagian belakang bodi diselimuti Holographic Rear Cover. Ada 2 warna tersedia di Indonesia yakni Crash Blue serta Midsummer Purple sebagai warna jagoan. [Xan/Ari]


Komentar