Gesits, Motor Listrik Lokal Pertama Share this
Motor Baru
Mode baca

Gesits, Motor Listrik Lokal Pertama

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 21 August 2017

Foto: Motor Listrik Gesits (Foto: Ikhsan)

BOGOR – Motor listrik Gesits yang merupakan hasil kolaborasi Garansindo Group, Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) dan PT Wika Industri dan Konstruksi siap diproduksi.

Sebelum diproduksi, PT Garansindo Technologies telah melakukan tes jalan Gesits pada 7 – 12 November 2016.

Uji jalan tersebut dilakukan mulai Jakarta – Bali dengan menempuh 1.500 km perjalanan. Saat itu, Garansindo melibatkan empat rider dari ITS.

Pengujian tersebut dilakukan guna melihat kesiapan dan semua persyaratan sebelum diproduksi secara massal mulai akhir tahun ini di Kompleks Industri Wika Cileungsi, Bogor, Jawa Barat.

Garansindo Technologies menargetkan akan memproduksi tahap awal sebanyak 50 ribu dan akan berkembang menjadi 100 ribu per tahun sesuai permintaan pasar.

Motor listrik Gesits hasil anak bangsa dinilai sukses dan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia. Gesits telah dikembangkan sejak 2015 dan memiliki kemampuan seperti skutik buatan Honda yakni Vario 125 berdasarkan mesin dyno test beberapa bulan lalu. [Amo/Ikh]

Lebih lanjut di Otospirit
Gesits, Motor Listrik Lokal Pertama


Komentar