Ini Dia New Mitsubishi Mirage akan Diluncurkan 26 Juli Share this
Mobil Baru
Mode baca

Ini Dia New Mitsubishi Mirage akan Diluncurkan 26 Juli

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 18 July 2016

Foto: Tampilan depan New Mitsubishi Mirage

JAKARTA – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) mengenalkan new Mitsubishi Mirage pagi hari ini Senin (18/7). Menurut KTB, city car tersebut mulai dipasarkan pada 26 Juli mendatang.

Kemunculan new Mitsubishi Mirage ini lebih cepat dari perkiraan awal. Sebelumnya desas-desus hadirnya mobil mungil tersebut akan bertempat di pameran otomotif Gaikindo Indonesia Auto Show (GIIAS) 2016.

Meskipun sangat terbatas (hanya boleh foto eksterior) kemunculan Mirage facelift ini cukup menarik perhatian. Pasalnya, di Thailand city car ini telah cukup lama dipasarkan. Adapun yang beredar di Tanah Air nantinya adalah rakitan dari negeri Gajah Putih Thailand tersebut.

new mitsubishi mirage Grille berbalut krom meningkatkan kesan mewah

Seperti telah dijelaskan bahwa ubahan pada Mirage edisi facelift sebagian besar terletak pada tampilan depan. Pembaruan begitu jelas pada bentuk grille chrome yang kini lebih besar.

Balutan chrome pada grille dan area fog lamp membuat kendaraan kini tampil lebih fresh. Sementara head lamp masih bertahan dengan menggunakan reflektor. Berbalut warna Red Metallic, mobil mungil ini sepertinya menawarkan impresi berbeda dari sebelumnya.

Sementara KTB menawarkan enam pilihan warna pada new Mirage yakni Red Metallic, Lemonade Yellow Metallic, Cool Silver, White Pearl, Elsen Gray Mica, dan Black Mica.

new mitsubishi mirage Roda New Mirage berdiameter 15"

Ubahan lain pada new Mirage terdapat pada penggunaan roda berdiameter 15”, ujung knalpot berbahan chrome, spion dengan lampu sein dan dapat dilipat, dan antena tipe pendek.

KTB juga akan menyediakan new Mirage versi sport. Penggunaan body kit depan dan belakang menjadi pembeda dengan varian standar. Fog lamp kini dilengkapi dengan fitur Daytime Running Light (DRL), dan tersedia side visor pada new Mirage Sport.

new mitsubishi mirage Bagian Buritan New Mirage

Dalam website resmi KTB, dashboard new Mirage Sport dihiasi aksen chrome yang memberikan kesan elegan. Jika tetap menggunakan versi terdahulunya, new Mirage akan menggendong mesin 3-silinder DOHC MIVEC dengan kode 3A92 melontarkan tenaga sebesar 76 hp dengan torsi 100 nm. Untuk pilihan transmisi hanya tersedia otomatis (CVT) dan manual 5-speed.

New Mitsubishi Mirage menarik untuk diikuti, bagi Anda yang merasa penasaran dengan city car ini harap sabar menanti sampai waktu peluncurannya tiba. [Dew/Ikh]


Komentar