Lambretta G325 Special Segera Menyengat Share this
Motor Konsep
Mode baca

Lambretta G325 Special Segera Menyengat

Denny Basudewa
pada 11 November 2019

Foto: Lambretta G325 Special

MILAN – Lambretta unjuk gigi di EICMA 2019 dengan menampilkan motor konsep G325 Special dan menyakini akan ada versi listriknya yakni G-Special.

Produsen sepedamotor jenis skutik asal Italia ini menunjukkan konsep terbarunya. G325 Special menggunakan rangka jenis monocoque yang terbuat dari baja. Panel sampingnya bisa diganti-ganti yang kemungkinan akan menjadi sasaran empuk untuk dimodifikasi.

Motor ini dikatakan memiliki lampu yang terdapat pada bagian dek tempat meletakkan kaki. Calon produk flagship baru dari Lambretta ini masih tampil malu-malu, karena tidak menyertakan spesifikasinya. Hanya tertera G325 Special akan menggunakan mesin yang asli berkapasitas 325 cc. Hal ini mengingatkan V200 yang ternyata hanya berkapasitas 168.9 cc.

G325 Special disebutkan akan memancarkan logo Lambretta saat pemiliknya mendekati kendaraan. Artinya motor ini akan dilengkapi dengan teknologi keyless system. Ini hanya terkaan kami saja karena lagi-lagi pihak pabrikan tidak menjelaskan secara gamblang.

Selain G-325 Special, pihaknya juga mengatakan akan menghadirkan model terbarunya yang bertenaga listrik. Namun kendaraan tersebut akan tampil perdana di Delhi Auto Expo pada Februari 2020. Event tersebut akan menjadi saksi lahirnya motor listrik perdana Lambretta yang akan menantang Vespa Electtrica.

“Ke depannya Lambretta akan lebih fokus dalam mengembangkan jajaran motor dan skuter elektrik serta penggunaan teknologi Hydrogen2. Sebagai counterpart Lambretta di Indonesia, PT Skuter Motor Indonesia siap untuk membawa inovasi-inovasi Lambretta teranyar mengaspal, selama itu dapat menjawab tantangan era mobilitas elektrik yang dihadapi oleh Lambretthusiast Indonesia,” ungkap Adrianus Donny, Marketing Manager, PT Skuter Motor Indonesia (SMI)

Sambil menunggu Lambretta G-Special atau G325 Special masuk Indonesia. Pihak SMI masih menawarkan Lambretta V125 dan V200 yang menjadi produk andalannya hingga saat ini. V125 dipasarkan dengan harga 52.5 juta OTR Jakarta, sementara V200 Rp 44.5 juta OTR Jakarta. Kedua unit tersebut akan menemani pembelinya dalam hitungan lima sampai enam bulan setelah pemesanan. [Dew/Idr]


Komentar