Siap-siap, Ratusan Honda CR-V akan Geruduk Banten Share this
Berita Mobil
Mode baca

Siap-siap, Ratusan Honda CR-V akan Geruduk Banten

Denny Basudewa
pada 03 December 2019

Foto: Honda CR-V Indonesia

JAKARTA – Honda CR-V Club Indonesia (CCI) akan melakukan Munas dan Jambore ke-3 di banten, pada 7 – 8 Desember 2019.

Komunitas pengguna SUV Honda tersebut akan melakukan dua agenda besar di Hotel Marbella, Anyer, Banten. Disebutkan bahwa acara ini akan dihadiri sedikitnya 400 member beserta keluarganya, berasal dari 23 chapter di seluruh Tanah Air.

“Semoga dalam acara Munas dan Jamnas tahun ini, semua bisa bersilaturahmi dan memberikan semangat positif, bagi seluruh member CR-V Indonesia. Selain itu kami juga berharap bisa membangun CCI ini ke arah yang lebih baik ke depannya,” tutur Oji Fauzi, Ketua Umum CR-V Indonesia.

Sebelum menjalankan dua agenda besarnya, CCI akan terlebih dahulu melakukan kegiatan bakti sosial, yakni bersih-bersih pantai dan tepian jalan Anyer. Dalam kegiatan ini diharapkan CCI bisa menjadi panutan untuk menjaga alam secara bersama-sama.

“Merawat dan memelihara alam, memiliki manfaat baik yang akan dirasakan oleh anak cucu kita di masa depan. Kami juga akan memberikan puluhan tong sampah di wilayah Anyer,” ungkap Johannes Turangan, Ketua Pelaksana Munas dan Jambore CCI 2019.

Acara ini sendiri tidak lepas dari peran para sponsor yang memberikan dukungan maksimal. CCI merupakan klub mobil homogen yang didirikan sejak 23 Juli 2015. Dikatakan bahwa hingga saat ini mereka telah memiliki lebih dari 2.000 member di seluruh Indonesia. [Dew/Idr]


Komentar