Marquez Pecahkan Rekor Rossi Share this
MotoGP
Mode baca

Marquez Pecahkan Rekor Rossi

Denny Basudewa
pada 13 November 2017

Foto: Marc Marquez meraih gelar juara dunia di MotoGP Valencia 2017

VALENCIA – Marc Marquez meraih gelar juara dunia MotoGP 2017 dengan melampaui rekor milik beberapa pembalap legenda termasuk Valentino Rossi.

Meskipun tidak memenangkan balapan, Marquez tetap berhak atas titel keempatnya. Pembalap asal Spanyol ini melintasi garis finish di posisi ketiga, setelah mengalami insiden hampir terjatuh di pertengahan lomba.

Secara keseluruhan, Marquez telah mengoleksi enam gelar juara dunia (4 MotoGP, 1 Moto2, 1 GP125). Meskipun masih terbilang sedikit, rekor yang diraih olehnya dikarenakan usianya yang masih cukup muda.

Pembalap Repsol Honda tersebut lahir pada 17 Februari 1993. Sebagai pria berusia 24 tahun, gelar sebanyak ini merupakan yang paling banyak di antara pendahulunya. Adapun pencapaian yang Ia raih melebihi para seniornya salah satunya adalah Rossi.

Dengan koleksi enam gelar di sejumlah kejuaraan balap motor dunia, Marquez hanya tertinggal dari Angel Nieto (13 gelar juara dunia). Kedua pembalap asal negeri Matador tersebut termasuk yang paling sukses di negaranya.

Marquez yang baru berusia 24 tahun dan 254 hari, mengalahkan rekor milik Mike Hailwood sebagai pembalap termuda pemilik empat gelar di kelas primer. Legenda balap motor ini meraih gelar keempatnya, saat berusia 25 tahun dan 107 hari di kelas 500cc pada 1965.

Enam titel juara dunia yang dimilikinya memang masih kalah dari The Doctor (9 Titel). Namun lagi-lagi usia belia dari pengguna nomor start 93 tersebut, mengalahkan Rossi saat menyabet gelar keenamnya yakni 25 tahun dan 244 hari pada 2004.

Marquez naik ke podium teratas minimal lima kali dalam satu musim selama delapan tahun terakhir. Prestasi ini menjadikan dirinya sejajar dengan legenda Grand Prix motor Giancomo Agostini. Capaian Agostini tersebut baru mendapat perlawanan dari Marquez setelah 69 tahun.

Marquez pertama kali pindah ke kelas para raja yakni MotoGP dan langsung bergabung bersama Repsol Honda. Bersama pabrikan berlambang Sayap Mengepak tersebut, Marquez telah memenangkan empat gelar juara dunia. Berbeda satu gelar dengan Michael Doohan yang total mengemas lima gelar.

Musim 2017 pembalap berjuluk The Baby Alien tersebut mengoleksi 12 podium dan 8 pole position. Raihan ini masih lebih banyak dari pembalap lainnya di MotoGP 2017. Enam kemenangan yang diraihnya kali ini sama dengan torehan Andrea Dovizioso selaku runner up. [Dew/Ikh]


Komentar