Subaru Viziv Otonom Melantai di Geneva Motor Show 2018 Share this
Mobil Konsep
Mode baca

Subaru Viziv Otonom Melantai di Geneva Motor Show 2018

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 07 March 2018

GENEVA - Subaru Viziv menghadirkan sebuah pengembangan dari mobil masa depan sesuai dengan namanya yang diambil dari penggalan 'Vision for Innovation'. 

Geneva Motor Show 2018 menjadi arena dari tahap perkembangan teknologi Subaru. Setelah sempat dipamerkan 2013 silam, Subaru Viziv kini datang dengan fitur yang kian canggih.

Subaru Viziv tak sekedar tampil sebagai sebuah tourer modern dengan garis-garis desain tegas. Pihak pabrikan juga fokus menyajikan sebuah kendaraan yang bisa membuat nyaman pengemudi maupun penumpangnya.

Hal tersebut diwujudkan melalui pengaplikasian fitur otonom berkendara otomatis. Dengan begitu, pemiliknya bisa tetap menikmati perjalanan tanpa harus memegang lingkar kemudi.

Perangkat yang dinamai Advanced Driver-Assist Technologi Subaru ini juga sudah didukung sistem bernama EyeSight beserta GPS.

Kabarnya, Subaru Viziv akan terus dikembangkan dengan berbagai penambahan fitur. Termasuk soal pemilihan jantung pacu yang diperkirakan bakal menggendong mesin Boxer V4 2.0 liter.

Dengan bekal tersebut, Subaru Viziv bisa mengeluarkan tenaga hingga 226 hp dengan torsi 367 Nm di putaran mesin 5.000 rpm. Perkiraan Subaru Viziv akan dijual massal 2020 mendatang.[Ary/Ari]


Komentar