Daihatsu Terios Custom Dirilis, Ini Harganya Share this
Mobil Baru
Mode baca

Daihatsu Terios Custom Dirilis, Ini Harganya

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 02 August 2018

TANGERANG - Daihatsu Terios Custom menjadi varian baru PT Astra Daihatsu Motor (ADM). Harga Daihatsu Terios Custom dari Rp 240 jutaan.

Kehadirannya diungkap oleh Daihatsu di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018. Varian baru ini diklaim hadir sebagai jawaban dari kebutuhan para konsumen Tanah Air.

"Dengan adanya Terios Custom, masyarakat Indonesia juga memiliki beragam pilihan kendaraan SUV yang semakin berkualitas. Kami juga yakin Terios Custom bisa menjawab kebutuhan terhadap kendaraan mumpuni, baik untuk mobilitas harian maupun berpetualang," ujar Pradipto Sugondo, Research & Development Executive Officer PT ADM di ICE, BSD City, Tangerang (2/8).

Bicara soal tampilan, Daihatsu Terios Custom sudah dilengkapi dengan body kit baru. Mulai dari front bumper guard dengan glossy black fog lamp cover, black front grille dengan chrome ornament dan body color over fender.

Varian ini pun memiliki sudah mengaplikasi side stone guard, red body stripe, rear bumper guard dengan glossy black rear reflector cover, exclusive custom emblem, dan black muffler cutter.

Sementara pilihan warna yang disediakan hanya icy white dengan aksen red body stripe. Untuk harga, Daihatsu Terios Custom dijual mulai dari Rp 240,3 juta untuk tipe M/T, dan Rp 250, 3 juta untuk tipe A/T.

Penambahan varian baru ini juga sekaligus menjadi pernyataan PT ADM mengenai fokus penjualan mereka di Indonesia. Hal ini tentunya pula terkait mengenai keinginan pasar dari kendaraan sekelas Daihatsu Terios itu sendiri.

"Saat ini kami melihat SUV 7-seater masih disukai di Indonesia," tutup Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran PT Astra Daihatsu Motor — distributor resmi Daihatsu di Indonesia. [Ary/Ari]


Komentar