Ducati Berikan 'Tawaran Super' untuk Lorenzo Share this
MotoGP
Mode baca

Ducati Berikan 'Tawaran Super' untuk Lorenzo

Syubhan Akib
oleh Syubhan Akib
pada 30 March 2016

JAKARTA - Berbeda dengan Valentino Rossi yang sudah memperpanjang kontrak, Jorge Lorenzo belum melakukannya.

Legenda MotoGP Giacomo Agostini mengatakan kalau tawaran Ducati pada Lorenzo sangat "wah". Ini yang membuat Lorenzo galau.

Seperti diketahui, baik Rossi maupun Lorenzo kontraknya habis di akhir musim 2016 ini. Rossi sudah memperpanjang dengan Yamaha untuk musim 2017 dan 2018, tapi Lorenzo belum.

Yamaha sudah membenarkan kalau mereka sudah menawarkan kontrak baru pada Jorge Lorenzo, dan dia sudah melihatnya. Hanya saja keputusan Jorge Lorenzo belum dibuat.

Lambannya Lorenzo mengurus kontraknya dipercaya oleh Agostini karena rider Spanyol itu mendapat tawaran pula dari Ducati, sesuatu yang sebelumnya sudah dibantah oleh Lorenzo.

"Saya tahu pasti bahwa Audi, merek yang mengendalikan Ducati, telah membuat tawaran super," kata Agostini.

Audi sendiri memang merupakan pemilik Ducati sejak melakukan pembelian pada tahun 2012.

"Apakah uang yang mereka tawarkan membuatnya meninggalkan tunggangan terbaik Yamaha? Jika Jorge berpikir dia bisa membuat perbedaan dengan "warna merah", maka dia harus menerima tantangan," tambahnya.

"Tapi saya tidak berpikir dia sepenuhnya yakin," tuntas juara dunia 15 kali ini. [Syu/Idr]


Komentar