Daftar Harga All-New Mitsubishi Pajero Sport Share this
Mobil Baru
Mode baca

Daftar Harga All-New Mitsubishi Pajero Sport

Muhammad Ikhsan
oleh Muhammad Ikhsan
pada 30 January 2016

JAKARTA - Setelah lama ditunggu, Mitsubishi akhirnya mengumumkan harga resmi all-new Mitsubishi Pajero Sport. SUV andalan Mitsubishi ini dilepas dengan harga mulai dari Rp 495 juta.

Untuk Indonesia, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menyediakan empat varian yakni all-new Pajero Sport Dakar 4X4 A/T Rp 623 juta, all-new Pajero Sport Dakar 4X2 A/T Rp 496 juta, all-new Pajero Sport Exceed 4X2 A/T Rp 446 juta dan all-new Pajero Sport GLX 4X4 M/T Rp 495 juta (on the road Jabodetabek).

Eksteriornya tampak sporty dengan mengadopsi desain Dynamic Shield, yang merupakan identitas baru kendaraan penumpang andalan Mitsubishi. Bagian depannya dipercantik LED headlamp (Exceed dan GLX), dan headlamp washer (Dakar).

Profil all-new Pajero Sport semakin memukau berkat roda 18" (Dakar), dan roda 16" (Exceed dan GLX), dan foglamp lebih stylish dan futuristik serta auto folding door mirror with turn lamp. Sedangkan melihat dari belakang, Anda bisa menikmati desain LED rear combination lamp yang unik dan berkarakter.

All-new Mitsubishi Pajero Sport disokong mesin diesel baru 4N15 2.4-liter MIVEC Turbocharged and Intercooler (khusus Dakar) bertenaga 181 Ps pada 3.500 rpm dan torsi 43,8 Kgm (430 Nm) pada 2.500 rpm.

Mesin baru ini ditopang dengan transmisi 8-speed. Pemiliknya semakin terpuaskan berkat Sport Mode dan Paddle Shift (Dakar) dengan Super Select 4WD II (Dakar 4X4).

Koichi Namiki Corporate General Manager of Mitsubishi Motor Corporation mengatakan transmisi anyar tersebut dikembangkan khusus untuk Pajero Sport demi kebutuhan pengguna yang ingin merasakan impresi berkendara lebih.

"Transmisi otomatis 8-Speed ini pertama kali di kelasnya. Kami juga menyediakan untuk kenikmatan berkendara para konsumen. Di sisi lain transmisi ini bisa meningkatkan efisien bahan bakar minyak," kata Namiki.

Seperti dijelaskan, dengan transmisi baru otomatis 8-speed, mesin diesel baru lebih tidak rakus BBM, atau lebih irit BBM 17 persen dari model sebelumnya, sementara Emisi CO2-nya di bawah 200 gr/km.

Antusiasme para konsumen all-new Mitsubishi Pajero Sport pun cukup tinggi. Buktinya inden all-new Mitsubishi Pajero Sport tembus 1.027 unit sejak inden dibuka pada 18 Januari 2016. [Ikh/Idr]

Sumber: Mobil123


Komentar