HEARTECT, Kunci Utama Keunggulan Suzuki Ertiga Share this

HEARTECT, Kunci Utama Keunggulan Suzuki Ertiga

Indra Prabowo
pada 02 July 2018

DENPASAR – HEARTECT.  Inilah strategi platform baru Suzuki yang dikenalkan pertama kali di Geneva Motor Show 2015 di bawah rencana “SUZUKI NEXT 100”.

Suzuki Baleno dan Suzuki Ignis merupakan dua model awal yang berkonstruksi HEARTECT. Dan kini, platform ini telah diadopsi oleh 16 model Suzuki termasuk generasi kedua Suzuki Ertiga yang saat ini dijual di Indonesia.

Mereduksi bobot chassis (dan kendaraan secara keseluruhan), penggunaan bagian-bagian kaku di persedian dan menciptakan bentuk-bentuk sederhana yang tahan deformasi (pengubahan bentuk) merupakan filosofi dari platform ini.

Diet berat badan diperoleh dengan meminimalkan penggunaan komponen-komponen penguat namun tetap mengedepankan kekuatan. Contohnya di bagian depan chassis generasi baru mengaplikasi desain melengkung dengan lembut sehingga tidak membutuhkan struktur penguat seperti sebelumnya,

“Dengan platform baru, tingkat keramahan terhadap lingkungan, keselamatan dan performa berkendara justru lebih baik dibandingkan dengan platform sebelumnya,” kata Harold Donnel, 4W brand development & marketing research PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Dia menambahkan dengan penghematan bobot akan mengurangi beban mesin, chassis, suspensi dan komponen-komponen lain akan berdampak kepada peningkatan efisiensi BBM (bahan bakar minyak). Mobil pun menjadi lebih lebih lincah berakselerasi, lebih stabil cepat dan stabil menikung, serta berhenti lebih pendek jaraknya.

Suzuki menyatakan HEARTECT sanggup meningkatkan tingkat kekakuan tubuh mobil nyaris 10% dan memangkas bobot mobil sampai 15%. [Idr]


Komentar