Toyota TJ Cruiser, Genre SUV Masa Depan untuk Kesenangan Share this
Mobil Konsep
Mode baca

Toyota TJ Cruiser, Genre SUV Masa Depan untuk Kesenangan

Adi Hidayat
pada 07 October 2017

Foto: Toyota TJ-Cruiser- Concept

TOYOTA CITY – Toyota TJ Cruiser concept akan tampil di Tokyo Motor Show 2017.

Ini adalah mobil konsep yang menyuguhkan antara lapangnya kabin dari sebuah mobil van namun desainnya tetap bertenaga layaknya sebuah SUV.

T dari TJ Cruiser adalah singkatan dari Toolbox yang mengacu pada bagaimana mobil ini bisa diperlakukan layaknya sebuah kotak perlengkapan. Sementara J adalah singkatan dari Joy atau kegembiraan yang mengacu pada kegembiraan menemukan tempat baru dengan menggunakan mobil ini. Sementara Cruiser sendiri adalah kata yang memang jamak digunakan Toyota untuk SUV-SUV mereka.

Sepintas pandang, TJ Cruiser terlihat mencolok dengan desainnya yang mengotak dan memberikan kesan memiliki utulitas tinggi. Kap, atap dan fender disebut telah dipalisi dengan material khusus sehingga tahan terhadap goresan dan kotoran.

Interior mobil dibuat sedemikian rupa agar fungsionalitasnya maksimal. Salah satunya adalah sandaran kursi penumpang depan dan kursi penumpang bisa dilipat hingga rata sehingga dapat menyimpang barang dengan panjang mencapai 3 meter seperti papan selancar.

Tak hanya itu, mobil ini juga telah menggunakan pintu geser. Penggunaan pintu geser ini tentu memberi kemudahan lebih pada pemilik mobil untuk akses keluar masuk penumpang maupun barang berukuran besar.

Mobil ini nantinya akan menggunakan mesin berkapasitas 2.000cc dan telah dikawinkan dengan teknologi hybrid. TJ Cruiser juga telah menggunakan TNGA Platform. [Adi/Ikh]

Lebih lanjut di Otospirit
Toyota TJ Cruiser, Genre SUV Masa Depan untuk Kesenangan


Komentar