Toyota Venza Hybrid 2021 Tawarkan Pengalaman Beda Share this
Mobil Baru
Mode baca

Toyota Venza Hybrid 2021 Tawarkan Pengalaman Beda

Denny Basudewa
pada 20 May 2020

Foto: Toyota Venza 2021

PLANO – Toyota kembali menghadirkan Venza yang sempat muncul pada 2015 dengan teknologi hybrid. Toyota Venza Hybrid 2021 hadir sebagai crossover dua baris yang menawarkan pengalaman berkendara berbeda dari sebelumnya.

Diracik dengan desain yang mengagumkan, CUV satu ini mengusung motor listrik Toyota Hybrid System II dan Advanced Electronic On-Demand All-Wheel Drive.

Tidak hanya menawarkan kenyamanan kelas atas, Venza 2021 diklaim sangat efisien dalam penggunaan bahan bakar. Produk terbaru ini menggunakan struktur rangka baru yang dibanggakan Toyota yakni TNGA. Hal inilah yang memberikan sensasi berkendara berbeda dari produk Toyota lainnya.

Dapur pacunya menggunakan mesin konvensional empat-silinder 2.5-L. Lalu sebagai kendaraan hybrid, terdapat dua motor listrik pada bagian depan dan sebuah lagi di belakang. Mesin bensinnya ditambatkan sistem Variable Valve Timing-intelligent dari motor elektrik (VVT-iE) pada camshaft intake. Lalu mereka juga menyematkan sistem VVT-I pada camshaft knalpot.

Adapula sistem pendingin variabel (electric water pump, electric thermostat) dan pompa oli variabel yang bertugas untuk meningkatkan efisiensi mesin. Gabungan teknologi tersebut mampu menghasilkan daya maksimal sebesar 219 hp. Sementara hasil gas buangnya mencapai 40 MPG pada trim LE.

Tersedia 3 mode berkendara yakni Normal, Eco dan Sport. Namun ada tambahan mode berkendara EV Mode yang hanya menyalurkan tenaga listrik untuk pengendaraan santai dan jarak yang singkat. Terdapat fitur sequential shift yang memungkinkan pengendara melakukan perpindahan ke gigi rendah saat melakukan pengereman. Hal yang sama berlaku saat melintasi medan terjal pegunungan.

Masuk ke dalam kabin, all-new Venza 2021 menyuguhkan beragam kemewahan. Salah satunya adalah Star Gaze fixed panoramic glass roof. Ini adalah fitur kaca eletronic yang dapat berubah dari transparan, menjadi buram dengan satu sentuhan tombol.

Toyota Venza tipe LE menggunakan monitor berwarna dengan ukuran 4.2 inci sebagai MID. Sementara tipe XLE dan Limited menggunakan monitor 7-inci pada MID. Sistem hybridnya memiliki indikator yang juga menunjukkan kebiasaan berkendara.

Lalu pada bagian tengah dasboard terdapat head-up display berukuran 10 inci yang di dalamnya menyajikan informasi seputar, eye level, speedometer, hybrid system indicator dan TSS 2.0. Lalu ada juga rearview mirror dengan dukungan Homelink.

Tersedia enam unit speaker dengan amplifier 4-channel pada Venza 2021. Namun jika itu belum cukup, konsumen bisa meminta paket 9 speaker JBL termasuk Subwoofer yang ditenagai 12-channel, 1.200-watt dan merupakan sistem paling canggih dari Toyota saat ini.

Fitur keselamatan yang dibenamkan pada Venza 2021 meliputi Pre-Collision System with Daytime/Low-Light Vehicle and Pedestrian Detection, plus Daytime Bicycle Detection (PCS), Full-Speed Range Dynamic Radar Cruise Control (DRCC), Lane Departure Alert with Steering Assist (LDA w/SA), Automatic High Beams (AHB), Lane Tracing Assist (LTA), Road Sign Assist (RSA).

Kemudian ada fitur Blind Spot Monitor (BSM) with Rear Cross Traffic Alert (RCTA) pada semua tipe. Sedangkan tipe XLE dan Limited ditambahkan Front and Rear Parking Assist with Automated Braking. All-new Toyota Venza 2021 akan dipasarkan mulai musim panas atau paruh kedua 2020 dengan harga mulai Rp 519 jutaan. [Dew/Idr]


Komentar