Lexus LM Kembaran Toyota Alphard Segera Muncul Share this
Berita Mobil
Mode baca

Lexus LM Kembaran Toyota Alphard Segera Muncul

Denny Basudewa
pada 10 April 2019

Foto: Lexus LM by : Kuruma

JAKARTA – Lexus kembali melansir teaser akan produk MPV mewah yang mengambil basis dari Toyota Alphard dan Vellfire.

Lexus LM yang dikatakan memiliki makna Luxury MPV merupakan flagship model yang benar-benar baru. Jika sebelumnya brand Lexus hanya memiliki 4 flagship model yang terdiri dari Sedan, SUV, Coupe dan Yatch maka untuk model kelimanya, pabrikan mobil asal Jepang tersebut mencoba untuk menawarkan MPV mewah.

Jika merujuk pada kabar yang berhembus, MPV mewah pertama dari Lexus ini akan dipamerkan untuk pertama kalinya pada 16 April di Shanghai International Auto Show 2019. Lexus LM sendiri dikatakan merupakan hasil pengembangan dari Toyota Alphard dan Vellfire.

Kedua produk Toyota tersebut selama ini dikenal dengan kemewahan yang ditawarkan pada pemiliknya. MPV dengan pintu geser otomatis tersebut nampaknya akan menyuguhkan fitur yang lebih mewah jika berlabel Lexus.

Berdasarkan gambar yang beredar, wujud Lexus LM tidak memiliki perbedaan yang terlalu signifikan dengan produk Toyota. Secara dimensi, ketiga produk tersebut juga tampak mirip-mirip. Perbedaan mencolok hanya terdapat pada bagian grille yang tetap mempertahan identitas Lexus.

Sementara di bagian dalam, Toyota Alphard dan Vellfire selama ini sangat memanjakan penumpang belakang dengan berbagai fitur. Sangat menarik fitur tambahan apa saja yang nantinya akan ditawarkan oleh Lexus LM.

Di Indonesia kedua MPV mewah berlabel Toyota tersebut mengusung dua pilihan mesin yakni 2.4-Liter dan 3.5-liter. Mesin yang terakhir disebut menggunakan konfigurasi V6 dan mampu menghasilkan daya maksimum 296 hp. Sementara torsi puncaknya 361 Nm. [Dew/Idr]


Komentar