Test Ride Suzuki GSX-S150 2017 Share this
Review Motor
Mode baca

Test Ride Suzuki GSX-S150 2017

Indra Prabowo
pada 10 April 2017

JAKARTA – Suzuki GSX-S150 2017 masuk ke Indonesia setelah Suzuki melihat peluang pasar yang sangat besar di segmen sepedamotor backbone (streetbike/naked & sportbike/fairing) dengan kue terbesarnya di 150cc . Bahkan, menurut perhitungan Suzuki, 71% dari segmen backbone dikuasai oleh nakedbike.  

Kehadirannya di kelas 150cc nakedbike untuk menghadapi 2 kompetitor yang tidak mudah untuk dijinakkan: Honda CB150R dan Yamaha V-ixion.

Diluncurkan secara resmi pada Februari 2017, Suzuki GSX-S150 langsung mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat dengan memanen pemesanan 4500-an unit (Februari – Maret). Anda pun harus menunggu hingga sekitar 2 bulan untuk datang ke rumah.

Suzuki GSX-S150 hadir dengan desain sangat berkarakter: lampu depan (LED) vertikal memancarkan aura agresivitas, sirip lancip, pelindung mesin, bagian belakang yang semakin meninggi dan tajam, tangki bensin berotot, serta lampu belakang vertikal. Sayangnya, lampu belakang tidak menggunakan LED meski lampu pelat Nopol (nomor kepolisian) LED.

Menaikinya dan turun dari motor bukan hal yang susah karena ground clearance dan jarak antara jok dengan lantai terendah di kelasnya, masing-masing 155 mm dan 785 mm. Joknya yang tipis turut mendukung kemudahan ini. Dan, ketika Anda menduduki joknya, akan langsung terasa motor ini ringan.

Salah satu tawaran menarik dari motor ini adalah bagian instrument panel LCD yang menampilkan berbagai informasi secara digital: speedometer, tachometer, indikator gear, penunjuk waktu/alarm, indikator interval pelumas, serta tripmeter ganda.

Posisi mengemudi Suzuki GSX-S150 2017 tergolong ergonomis, lebih tegak dibandingkan saudaranya Suzuki GSX-R150, bagi para penggemar bepergian jarak jauh dan berkeliaran membelah kepadatan kota. Berdasarkan catatan Suzuki, perbedaan tinggi setang antara S150 dengan R150 adalah 100mm.

Dengan bobot ringan (teringan di kelasnya 130 kg) dan dimensi compact (panjang 2020 mm; lebar 749 mm terlebar di kelasnya; tinggi 1040 mm tertinggi di kelasnya; wheelbase 1300 mm), Suzuki GSX-S150 2017 sangat lincah dan sangat mudah diajak bermanuver. Hal itu terbukti ketika Otospirit.com mengendarainya dari Jakarta – Puncak Bogor dengan berbagai kondisi mulai dari lalulintas macet berat, tanjakan, turunan serta tikungan, akhir pekan lalu. Tuas koplingnya tidak keras ketika ditarik ke belakang dan perpindahan gear pun terasa mudah.

Mesin 1-silinder 147cc DOHC FI berpendingin air memuntahkan tenaga (19 hp) dan torsi (14Nm) paling besar. Dan ketika kami melahap tanjakan di Sentul hingga Puncak, untuk motor 150cc, S150 tergolong bertenaga. Sementara performa remnya (depan/belakang cakram) akan membuat Anda percaya diri.

Secara keseluruhan, Suzuki GSX-S150 2017 memuaskan dari kacamata kami, terlebih dengan harga yang sangat kompetitif Rp 23,9 juta. Tinggal Anda harus bersabar menunggunya hingga 2 bulan. [Idr]

Lebih lanjut di Otospirit
Test Ride Suzuki GSX-S150 2017


Komentar