Ducati Luncurkan Jaket Berventilasi Anti-gerah Share this
Fashion
Mode baca

Ducati Luncurkan Jaket Berventilasi Anti-gerah

Denny Basudewa
pada 07 June 2020

Foto: Ducati Jacket

BOLOGNA – Musim panas segera datang dan disambut oleh Ducati dengan meluncurkan empat jaket berventilasi.

Jajaran jaket baru Ducati diklaim mampu melepas hawa panas dari tubuh, selain itu juga bisa memberikan jalan bagi udara dari luar. Adapun produk ini dirancang dengan baik untuk menghadirkan kenyamanan dan tidak mengesampingkan keselamatan.

Jaket Ducati berbahan fabric dan sweatshirts berbobot ringan, berbahan yang mampu bernafas (berventilasi) dan memiliki desain yang unik. Bekerjasama dengan brand yang terbaik di bidangnya, produk-produk terbaru Ducati telah mendapatkan sertifikat CE yang melindungi setiap penggunanya.

  • Flow C3 Jaket Fabric dirancang oleh Drudi Performance khusus untuk Ducati. Seperti telah disebutkan di atas, produk ini berbobot ringan, berventilasi dan bersertifikat. Sementara di dalamnya terdapat pelindung ringan untuk bahu, siku dan bisa ditambahkan bagian punggungnya. Dirancang dengan retsleting pada bagian bawah, sehingga bisa dijadikan satu dengan celana yang menjadi pasangannya. Flow C3 dirancang dengan aman dengan menyematkan tiga layer namun tetap bisa bernafas dengan baik.
  • Ducati Corse Tex Summer C2. Produk ini merupakan jaket berbahan fabric yang dirancang penuh warna dan merupakan hasil kolaborasi dengan Dainese. Dengan menggabungkan bahan fabric dan mesh yang ringan, jaket ini dirancang dengan inner windproof yang dapat dilepas. Jaket ini sejak awal dirancang untuk berkendara di kondisi cuaca yang panas, sehingga mampu memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Disematkan material berbahan alumunium pada bagian dalam jaket seperti pada bahu, siku dan punggung yang mampu melindungi dari benturan.
  • Speed 3. Produk ini merupakan buatan Aldo Drudi yang bekerja sama dengan Alpinestars. Produk ini lebih luwes karena protektor pada bagian bahu, siku hingga punggungnya dapat dilepas. Produk dengan bahan gabungan dari bahan mesh dan fabric ini juga dapat dipadankan dengan celana yang merupakan pasangan.
  • Downtown C1. Produk ini merupakan sweatshirt santai namun tetap memiliki perlindungan maksimal. Dibuat dengan bahan aramid yang anti abrasi dan hood yang dapat dilepas serta dijejali proteksi bahu, siku dan saku untuk menyematkan pelindung punggung. Untuk keterangan lebih jelas dapat menyambangi laman resminya Ducati. [Dew/Idr] 

 


Komentar