Atiqah Hasiholan Punya Resep Jaga Kecantikan Wajah dan Tubuh Share this

Atiqah Hasiholan Punya Resep Jaga Kecantikan Wajah dan Tubuh

Muhammad Ikhsan
oleh Muhammad Ikhsan
pada 24 July 2016

Foto: Pasangan suami istri Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto.

BANDUNG - Pada acara test drive Toyota Sienta ke Bandung pada 21-23 Juli 2016, Toyota Indonesia menghadirkan brand ambassador Toyota Sienta, Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto. Mata pun tertuju pada Atiqah. Istri dari Rio Dewanto ini tampil sehat dan cantik. Otospirit sempat bertanya, apa sih resepnya?

Atiqah dituntut untuk tampil cantik di setiap kesempatan guna tampil maksimal di depan kamera. Bagi Atiqah selain itu, tampil sehat juga merupakan modal utama bagi artis untuk bisa tampil maksimal di depan kamera.

Anak kandung dari Ratna Sarumpaet itu memang memiliki wajah cantik dan tubuh indah dampak dari memperhatikan kesehatan. Nah, kesehatan yang dimaksud adalah kesehatan pola pikir. Atiqah menjaga pola pikir karena itu memengaruhi kesehatan tubuh.

"Tipsnya ya banyak dan beberapa (tips) basi (ketinggalan zaman) ya. Tapi positive thinking satu-satunya kita bisa bertahan ya dan menikmati hidup itu ya positive thinking. Sekarang ritme kerja gue lagi beda, Biasanya gue ambil syuting film, dan kali ini gue ambil syuting sinetron striping dengan ritme kerja gue enggak ada bayangan bisa secapek itu. Rio pun konsen (perhatian), "kamu bagaimana, baik baik saja enggak?," ucap Atiqah.

Atiqah Hasiholan Atiqah Hasiholan ingin rutin berolahraga.

Menurut Atiqah, syuting sinetron striping sampai larut malam bahkan pagi hari tak jarang membuat Atiqah kecapekan. Untuk itu Ia memiliki tips tersendiri untuk menjaga kesehatannya.

Memang tidak dipungkiri menjaga kesehatan tubuh adalah dengan berolahraga dan menjaga pola makan sehat. Hal ini sangat disadari oleh Atiqah. Namun untuk saat ini melakukan dua aktivitas tersebut rasanya tidak mungkin.

"Kalau olahraga gue enggak rutin, tapi diusahakan seminggu sekali. Memang dengan olahraga bisa lebih bugar, tapi menurut gue dengan berolahraga tapi tidak positive thinking, ya sama saja (menyebabkan tubuh tidak sehat)," ucap Atiqah.

"Dan menjaga pola makan. Gue beda banget ketika pola maka gue berantakan dan pola makan yang lagi dijaga. Jika menjaga pola makan sehat, badan terasa lebih enteng dan mood lebih baik," tegas Atiqah.

Pemeran Utama Wanita Terbaik tahun 2009 itu mengatakan beberapa kesempatan Ia tidak bisa menjaga pola makan sehat, seperti ketika menjalani syuting striping. "Ramai-ramai dan habitnya teman-teman beda, satu beli gorengan kita ikut (makan)," tutupnya. [Ikh/Ikh]


Komentar