NIU N Series dan U Series Meluncur di Italia, Indonesia Kapan? Share this
Motor Baru
Mode baca

NIU N Series dan U Series Meluncur di Italia, Indonesia Kapan?

Denny Basudewa
pada 29 April 2020

Foto: NIU N-Series

JAKARTA  - NIU Technologies meluncurkan dua model unggulannya di Italia yakni NQi dan UQi Series.

Kedua model pertama kalinya hadir dei EICMA 2019 dan kedua model telah kami test ride sebelum merebaknya covid-19. Skuter listrik buatan China tersebut menawarkan alat transportasi yang praktis dan lincah di jalanan.

NQi yang hadir di Italia terdiri atas dua varian yakni regular dan GT. Keduanya menggunakan motor listrik buatan Bosch namun dengan spesifikasi yang berbeda. Varian standarnya menggunakan motor listrik 1.800 watt yang telah dilengkapi dengan Electronic Braking System (EBS).

Sementara varian NQi-GT dijejali motor listrik 3.000 watt yang membuat kendaraan ini mampu dipacu hingga 70 km/jam. Nampaknya kedua varian yang dipasarkan di Italia ini berbeda spesifikasinya dengan yang dipasarkan di Indonesia.

Perbedaan antara versi N standar dengan GT terletak pada baterai. Versi standar menggunakan hanya satu unit baterai, sedangkan versi GT menggunakan dua baterai. Ini tentunya berpengaruh pada jarak tempuh. Untuk varian standar maksimal hanya 80 kilometer sekali charge, lalu varian GT mampu mencapai 160 kilometer.

Semua baterai menggunakan merek Panasonic, berbeda dengan spesifikasi di Indonesia yang menggunakan baterai buatan NIU. Untuk mengisi penuh baterai varian standar membutuhkan waktu 7 jam, kemudian GT hanya 3.5 jam saja.

NIU UQi merupakan skuter listrik di Italia, berbeda dengan di Indonesia yang dipasarkan sebagai sepeda listrik. Di Tanah Air U-Series ditanamkan pedal untuk menggowes layaknya sepeda. Hal inilah yang membuat kendaraan tersebut tidak membutuhkan STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan).

Lalu bagaimana dengan NIU Mobility Indonesia, kapankah produk mereka akan diluncurkan dan dipasarkan? Sementara kedua model NIU yang diboyong ke Tanah Air oleh PT Moove Motors Asia (MMA) sudah kami test ride.

“Kami masih terkendala pandemi covid-19 untuk opening flagship store. Semua jadwal terpaksa kami tunda sementara, tapi kalau konsumen tertarik bisa pantau sosial media kami di Instagram. Kami juga menyediakan unit test ride di Kelapa Gading, Jakarta Utara,” ucap Devita, Public Relations PT MMA kepada Otospirit.com. [Dew/Idr]
 

 


Komentar