Kymco Downtown 250i Sahabat Penggila Touring Share this
Berita Motor
Mode baca

Kymco Downtown 250i Sahabat Penggila Touring

Denny Basudewa
pada 07 June 2019

Foto: Kymco Downtown 250i

JAKARTA – Kymco Downtown 250i menemani perjalanan reportase jalur mudik Mobil123.com dan Otospirit.com.

Tren skuter matik berbodi bongsor tidak hanya diramaikan oleh para produsen Jepang saja. Produsen skuter Kymco asal Taiwan juga ikut menghadirkan beberapa produk unggulannya. Salah satunya Downtown 250i yang menjadi tunggangan reportase "Mudik Bareng Kymco 2019".

Bersama dengan Kymco Xciting 400i, dua skutik gambot ini menyusuri jalur mudik lintas selatan dan utara dari pulau Jawa. Memulai perjalanan dari Jakarta, kami berangkat menuju Bandung, Jawa Barat dengan memilih jalur yang sedikit memutar.

Tim mudik bareng Kymco 2019 melintasi wilayah Bekasi, Cikampek lalu masuk ke daerah Purwakarta dan Cimahi. Sepanjang jalan, Kymco Downtown 250i tampil memikat dengan suguhan tenaganya yang cukup besar. Di atas kertas motor ini memiliki tenaga maksimal 22.58 hp serta torsi 23 Nm.

Skutik ini menggunakan mesin bervolume 246.3 cc tunggal silinder SOHC. Sistem pengabut bahan bakar Downtown 250i sendiri telah mengandalkan injeksi sehingga terasa lebih responsif. Saat bertemu dengan kondisi jalan padat, jantung mekanis dengan kompresi 10.8 :1 tetap stabil berkat adanya sistem pendingin cairan.

Penantang Yamaha Xmax 250 dan Honda Forza 250 tersebut cukup lincah meskipun bodinya terbilang lebar. Motor dengan panjang 2.2 meter memang butuh ruang lebih untuk membelah kemacetan. Namun stabilitas Downtown 250i perlu diacungi jempol karena dengan bobot kosong 187 kilogram, kendaraan tetap nyaman dikendarai.

Setelah bermalam di Bandung, Jawa Barat, tim melanjutkan perjalanan menuju Cirebon melalui Cileunyi, Sumedang, Jatiwangi, Majalengka, Palimanan hingga Cirebon. Jalur mudik yang pernah populer pada masanya kini cukup sepi. Walhasil kami bisa meliuk-liuk dengan skutik bertubuh besar seperti Downtown 250i dan Xciting 400i.

Kenikmatan berkendara dengan Kymco Downtown 250i pada liputan mudik Mobil123.com dan Otospirit.com, baru sangat terasa saat menemui jalur Pantura (pantai utara Jawa) dalam perjalanan pulang ke Jakarta. Dari arah Cirebon, kami nyaris tidak menemui kendala sama sekali.

Jalanan cukup sepi sehingga kami dapat memacu kendaraan dalam kecepatan cukup tinggi. Dalam kecepatan tinggi motor masih stabil meskipun diterpa hempasan angin dan beberapa kondisi aspal yang kurang mulus.

Sesekali kami mencoba kecepatan maksimal dengan tetap memperhatikan kondisi jalan. Terlihat kami sempat mencapai 120 kpj di jalanan lurus nan panjang dan sepi.

Kymco Downtown 250i menjadi sahabat kami dalam melakukan reportase jalur mudik Lebaran 2019. Hal ini dikarenakan beberapa fiturnya yang menyenangkan. Jujur kami sangat terbantukan dengan kapasitas bagasi yang teramat luas.

Gadget kami juga tetap terpenuhi baterainya berkat adanya slot USB pada kompartemen di sebelah kiri. Paling menarik dalam kegiatan suvei mudik kali ini adalah permintaan mesin dalam hal bahan bakar.

Kymco Downtown 250i terbilang efisien selama perjalanan. Tangki bahan bakar 12.5 liter terhitung hanya 2 kali kami mengisinya secara penuh. [Dew/Idr]


Komentar