IIMS ­­2020 Resmi Ditunda Karena Korona Share this
Berita Mobil
Mode baca

IIMS ­­2020 Resmi Ditunda Karena Korona

Denny Basudewa
pada 16 March 2020

Foto: IIMS 2020

JAKARTA – Dyandra Promosindo memutuskan untuk menunda perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2020, akibat dari pandemik virus korona yang semakin meluas.

Sejak ditetapkan sebagai pandemik oleh WHO, berbagai acara di seluruh dunia ditunda hingga dibatalkan, tidak terkecuali Indonesia. IIMS 2020 yang dijadwalkan pada 9 – 19 April 2020 di JIExpo Kemayoran, harus menelan pil pahit dengan penundaan pelaksaan acara, hingga situasi kondusif.

Himbauan Pemerintah untuk bekerja, sekolah dan beribadah dari rumah, merupakan upaya untuk menghambat laju penyebaran virus korona (COVID-19) semakin meluas. Setelah berkoordinasi dengan berbagai pihak seperti pemangku kepentingan, pemegang otoritas, dan menerima saran dari partner, sponsor dan calon peserta, IIMS 2020 resmi ditunda.

“Semula kami optimis bahwa dampak pandemik COVID-19 akan perlahan-lahan surut. Namun perkembangan hari demi hari justru sebaliknya, dan pasien terjangkit semakin bertambah. Kami yakin penundaan adalah langkah terbaik dan bijak di saat sulit ini,” ucap Hendra Noor Saleh, President Direktur PT Dyandra Promosindo melalui siaran persnya.

Ia berharap bahwa situasi pandemik dapat berangsur pulih. Karena jutaan orang bergantung nasib di industri otomotif dan bisnis turunannya. Tidak hanya IIMS 2020 di Jakarta, IIMS rodshow di Makassar pada 15 – 19 April 2020 juga terpaksa ditunda untuk sementara waktu.

“Atas nama PT Dyandra Promosindo saya menyampaikan permohonan maaf dan apresiasi tinggi kepada Agen Pemegang Merek (APM) roda dua dan empat, exhibitors, pihak sponsor, partner, teman-teman media dan stakeholders lainnya yang selalu mendukung IIMS,” jelasnya. [Dew/Idr]


Komentar