Jack Miller Menang, Rossi Terjerembab di MotoGP Assen 2016 Share this
MotoGP
Mode baca

Jack Miller Menang, Rossi Terjerembab di MotoGP Assen 2016

Denny Basudewa
pada 26 June 2016

Foto: Jack Miller berhasil memenangkan lomba

ASSEN – Jack Miller berhasil menorehkan kemenangan perdananya di MotoGP setelah menang di MotoGP Assen 2016.

Setelah melewati drama panjang akibat cuaca yang berubah-ubah, Miller berhasil mengasapi Marc Marquez.

Balap MotoGP Assen 2016, dimulai dalam kondisi hujan. Yonny Hernandez berhasil mengambil alih posisi terdepan dari Valentino Rossi. Posisi ketiga ditempati oleh peraih pole position Andrea Dovizioso.

Marquez dan Jorge Lorenzo tercecer pada urutan belakang. Pembalap tim satelit menunjukkan tajinya di Assen kali ini. Kedua pembalap tim Pramac Ducati Danilo Petrucci dan Scott Redding perlahan-lahan menempel rombongan motor terdepan.

Hujan yang terus mengguyur sirkuit, menimbulkan genangan pada trek. Akibat hujan terus membesar, panitia akhirnya memutuskan untuk menghentikan balapan. Ya, bendera merah dikibarkan dan Danilo Petrucci yang tengah memimpin menyetujui keputusan tersebut dengan mengangkat tangannya.

Komite balap memutuskan balapan ditunda selama 20 menit. Safety car langsung memasuki lintasan balap guna memastikan kondisi sirkuit.

Lomba akhirnya dimulai kembali setelah hujan mulai mereda. Lagi-lagi The Doctor yang memulai balapan kedua dari urutan ketiga langsung mengambil alih pimpinan. Dovizioso membuntuti di tempat kedua.

Pada balapan kedua kali ini, drama berlanjut. Satu-persatu pembalap berjatuhan akibat trek yang sangat licin. Korban pertama sirkuit Assen menimpa pembalap Ducati Dovizioso. Korban selanjutnya adalah pemilik nomor 46. Ban depan Yamaha M1 Rossi kehilangan grip sehingga terjerembab ke gravel.

Marquez mendapat keuntungan akibat kedua insiden tersebut. Pembalap Repsol Honda tersebut mengambil alih pimpinan diikuti oleh Miller. Pembalap satelit Honda tersebut tampil perkasa dan menyalip Marquez jelang lomba berakhir.

Ini merupakan kemenangan perdana Jack Miller di MotoGP. Pembalap berusia 20 tahun tersebut meraih 25 poin dengan mengalahkan Marquez. Posisi ketiga dihuni oleh Scott Redding yang berhasil menyisihkan Pol Espargaro. [Dew/Idr]


Komentar