BMW Australia Ingin Hadirkan Pesaing Mercedes-Benz X-Class Share this
Mobil Konsep
Mode baca

BMW Australia Ingin Hadirkan Pesaing Mercedes-Benz X-Class

Denny Basudewa
pada 05 March 2018

Foto: BMW Pick up by : Rain Prisk

SYDNEY – BMW Autralia sangat berharap untuk memiliki model pickup agar dapat menjegal laju Mercedes-Benz X-Class.

Pimpinan BMW Australia Marc Werner, mengatakan bahwa pihaknya telah memohon pada prinsipal untuk bisa menghadirkan model pick up. Hal ini berdasarkan tingginya pasar model pick up atau di sana dikenal dengan sebutan ute.

Tidak hanya di Australia, kebutuhan masyarakat akan mobil jenis pick up terus berkembang di beberapa negara. Adanya permintaan yang terus meningkat, harus dilihat sebagai peluang oleh produsen kendaraan, seperti halnya BMW.

“Kami sangat mendorong pihak prinsipal untuk menghadirkan model ute atau pickup. Kami juga percaya bahwa ini adalah sesuatu yang perusahaan cari. Kami telah menghubungi kantor pusat dan telah diadakan penelitian. Namun masih terlalu dini untuk bicara hasilnya,” ucap Werner.

Ini bukan yang pertama kalinya BMW mengungkapkan ketertarikan untuk menghadirkan model pick up mewah ala pabrikan Jerman tersebut. Munculnya BMW pickup bisa dikatakan hanya tinggal menunggu waktu saja.

“Jika Anda melihat pasar, lebih dari 150 ribu ute (pickup) terjual tahun lalu. Segmen ini sendiri saya pikir tumbuh sebesar 17 persen,” ungkap Werner.

Tentunya jika BMW menciptakan model pick up, desainnya mungkin tidak mirip seperti gambar di atas. Karena hal tersebut merupakan hasil kreatif seorang desain grafis. Namun yang pasti jika BMW ingin menghadirkan pick up, akan lebih mudah jika menggunakan basis SUV mereka. [Dew/Ari]


Komentar