Auto2000 Layani Recall Alphard, Innova, Fortuner, Corolla dan FJ Cruiser Share this
Berita Mobil
Mode baca

Auto2000 Layani Recall Alphard, Innova, Fortuner, Corolla dan FJ Cruiser

Indra Prabowo
pada 16 August 2020

JAKARTA – Toyota Indonesia recall Toyota Alphard, Innova, Fortuner, Corolla, dan FJ Cruiser yang diproduksi 2013-2019. Recall Toyota Alphard, Innova, Fortuner, Corolla, dan FJ Cruiser ini berkaitan dengan masalah fuel pump (pompa bahan bakar minyak) akan melibatkan 36.841 kendaraan.

Auto2000 sebagai jaringan dealer Toyota terbesar di Indonesia mendukung upaya pemanggilan (recall) tersebut dengan meminta para pengguna Toyota Alphard, Innova, Fortuner, Corolla, dan FJ Cruiser untuk datang ke bengkel Auto2000 dalam rangka penggantian fuel pump secara gratis dari sisi jasa maupun komponen pengganti.

“Auto2000 mendukung program Toyota yang memanggil para pemilik mobil Toyota untuk melakukan pemeriksaan dan penggantian fuel pump atau pompa bahan bakar beberapa model Toyota di bengkel Auto2000 tanpa dipungut biaya sama sekali. Urusan Toyota lebih mudah, segera lalukan booking service melalui website Auto2000.co.id untuk melakukan penggantian,” jelas Ricky Martawijaya, Aftersales Division Head Auto2000, Sabtu (15/8/2020).

Komponen pengganti sudah tersedia di bengkel-bengkel Auto2000. Anda tinggal datang ke bengkel Auto2000 di seluruh Indonesia dengan cara melakukan booking servis terlebih dahulu.

Para pelanggan Toyota dapat melakukan penggantian sekaligus melakukan servis berkala jika dibutuhkan, dengan melakukan  booking servis melalui Auto2000 Digiroom The First Toyota Showroom in Your Pocket dan mencantumkan keterangan permintaan servis “Penggantian Fuel Pump” di formulir pemesanan untuk memudahkan proses penggantian di bengkel Auto2000 yang dipilih.

Auto2000 menyatakan para pemilik mobil Toyota yang terkena recall tidak bisa memanfaatkan layanan THS – Auto2000 Home Service untuk melakukan penggantian fuel pump lantaran membutuhkan alat khusus untuk mengganti dengan estimasi waktu kerja antara 2 – 4 jam tergantung model kendaraan.

Auto2000 tetap melayani para pemilik mobil Toyota yang membeli kendaraan dari dealer non-Auto2000. [Idr]

 

 


Komentar