Vinales Kecam Yamaha di MotoGP Mugello Share this
MotoGP
Mode baca

Vinales Kecam Yamaha di MotoGP Mugello

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 04 June 2018

TUSCAN - Maverick Vinales tidak puas dan mengecam Yamaha tidak memberikan performa motor terbaik saat bertarung di MotoGP Mugello, Italia.

Vinales sebenarnya punya kans yang cukup untuk kembali menaiki podium Sirkuit Mugello akhir pekan lalu (3/6/2018). Pembalap Movistar Yamaha ini berhasil start di baris depan setelah meraih catatan tercepat ketiga di kualifikasi.

Dia juga mengatakan Yamaha YZR-M1 juga lebih baik di seri ini. Ada beberapa detail yang membuat tunggangannya berbeda dari milik Valentino Rossi maupun Johann Zarco.

Namun, kenyataan saat balapan berkata lain. Selepas start, posisi pembalap Spanyol ini malah merosot dan tak bisa bersaing untuk podium karena hanya finish ke-8.

"Sejak F4 saya merasa kompetitif dan setelah warm up saya bahkan berpikir bisa menang. Tapi, kemudian saya kesulitan dan berisiko terjatuh di setiap tikungan meski tidak menekan 100%," kata Vinales.

Pengguna nomor 25 ini juga heran karena motor sepertinya tidak bekerja dengan baik. Permasalahan seputar daya cengkeram ban pun kembali dialami.

"Saya hampir tidak mempercayainya dan Yamaha harus memberikanku penjelasan. Saya di sini untuk menang dan tugas mereka adalah membantu saya," lanjutnya.

Vinales berharap tim Yamaha bisa menyelesaikan masalah ini. Apalagi, pihak tim menjanjikan motor untuk menang. Namun, kenyataannya sekarang ini tidak demikian.

"Saya ulangi pesan saya adalah mereka menjanjikan motor untuk menang, bukan untuk posisi ketujuh atau delapan. Saya berharap Yamaha dapat memecahkan masalah ini," pungkas penghuni urutan ketiga klasemen sementara MotoGP 2018 tersebut. [Ary/Ari]


Komentar