Titisan Aprilia RSV4, Aprilia RS 150 Perkenalkan Diri di India Share this
Motor Baru
Mode baca

Titisan Aprilia RSV4, Aprilia RS 150 Perkenalkan Diri di India

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 13 February 2018

Foto: Aprilia RS 150 hadir perdana di India (photo: Indianautosblog.com)

NEW DELHI - Aprilia RS 150 bisa menjadi pilihan baru para penggemar motor sport 150 cc di India.

Segmen 150 cc sepertinya mulai menggoda Piaggio selaku holding Aprilia. Hal tersebut dibuktikan setelah perkenalan dua produk barunya di Auto Expo 2018 di India.

Pertama adalah Aprilia RS 150. Dari segi desain, motor sport ini tampak seperti titisan Aprilia RSV4. Tengok saja tiga buah head lamp yang dibuat serupa dengan RSV4. Begitu pula dengan livery khas Aprilia yang menempel di tubuh Aprilia RS 150 ini.

Perbedaan utamanya tentu saja terletak pada area jantung pacu. Aprilia RS 150 mengandalkan mesin injeksi satu silinder 150 cc. Klaimnya, motor ini bisa mengeluarkan tenaga 17 hp di 10000 rpm dan torsi 14 Nm pada putaran mesin 7500 rpm dengan transmisi enam percepatan.

Aprilia Tuono 150 India Auto Expo 2018 Aprilia Tuono 150 di India Auto Expo 2018 (photo: Indianautosblog.com)

Selain Aprilia RS 150, Piaggio India juga turut menghadirkan Aprilia Tuono 150. Basis mesin dan transmisinya sama seperti yang dibekali untuk Aprilia RS 150. Hanya saja Aprilia Tuono 150 tampil sebagai naked bike, sama seperti varian Aprilia Tuono V4.

Kedua motor ini juga punya spesifikasi yang sama di sektor kaki-kaki. Baik Aprilia RS 150 dan Tuono 150 mengandalkan suspensi dengan tabung ukuran 40 mm di depan dan monoshock di bagian belakang. Perangkat rem cakram ganda yang dipakai adalah 300 mm di depan dan 218 mm pada bagian belakang. Pihak pabrikan juga menyematkan fitur rem ABS satu channel di sepedamotor barunya ini.

Kabar selanjutnya adalah Aprilia RS 150 dan Tuono 150 bakal dipasarkan mulai tahun depan. Sementara harga jualnya di India diperkirakan INR 1,5 Lakhs atau setara Rp 31,8 jutaan. Kehadiran produk baru Aprilia ini tentu saja bisa mengancam Yamaha YZF-R15 dan Suzuki Gixxer yang sudah hadir lebih dulu.

Jika saja Aprilia RS 150 datang ke Indonesia, tentu akan jadi menarik karena akan  bersaing dengan Honda CBR 150 RR, Yamaha YZF-R15, Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150. [Ary/Ari]


Komentar