Foto: Tips Mudik
JAKARTA – Mudik ke kampung halaman menggunakan kendaraan pribadi memang mengasyikan.
Untuk diingat bahwa melakukan perjalanan darat dengan jarak yang cukup jauh memerlukan energi dan konsentrasi ekstra. Fisik yang prima mutlak diperlukan bagi
pengendara guna menjamin perjalanan tetap aman.
Selain fisik pengendara, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan sebelum memulai perjalanan. Berikut sejumlah tips berkendara aman saat traveling jarak jauh.
Fisik
Kondisi fisik yang bugar akan membuat perjalanan jauh menjadi menyenangkan. Bawalah obat-obatan pribadi guna mengatasi keluhan-keluhan ringan saat di perjalanan.
Tidak ada salahnya berkonsultasi dengan dokter spesialis sebelum perjalanan guna menghindari kejadian yang tidak diinginkan.
Tentukan waktu berkendara, jangan pernah memaksakan diri untuk melakukan perjalanan yang melewati batas kemampuan. Tentukan tempat peristirahatan ideal agar maksimal
dalam mengembalikkan kondisi tubuh tetap prima.
Kendaraan
Sebelum melakukan perjalanan jauh, pastikan kendaraan yang akan digunakan dalam kondisi baik. Lakukan pengecekan terlebih dahulu sebelum digunakan untuk mudik.
Pastikan ban dalam kondisi laik jalan dan serep yang juga dalam kondisi siap digunakan. Periksa kondisi radiator, pompa bensin, filter udara dan pendingin kabin atau
AC guna memastikan perjalanan tetap nyaman. Jika Anda kurang mengerti akan kondisi mesin maka menyambangi bengkel langganan menjadi pilihan utama.
Rute
Tentukan rute perjalanan yang akan Anda jalani. Hal ini penting agar tidak tersesat sekaligus memangkas waktu perjalanan.
Gunakan teknologi terkini untuk mengetahui situasi dan kondisi jalanan yang dituju. Memantau akun-akun penting di sosial media, akan banyak membantu Anda dalam
melakukan perjalanan jauh.
Charger
Selama perjalanan jauh, penghuuni kabin biasanya kebingungan melakukan charger gadget. Kami sarakan menambahkan dual USB socket charger di mobil.
Muatan
Perhatikan barang muatan yang akan dibawa saat melakukan perjalanan. Hindari membawa muatan berlebih pada kendaraan guna memastikan kenyamanan berkendara.
Kenali kendaraan Anda dengan baik guna mengetahui posisi paling ideal dalam membawa barang bawaan. Jika membawa barang di atap, usahakan untuk tidak menyusun terlalu
tinggi agar tidak mengurangi keseimbangan kendaraan.
Cari tahu info menarik soal destinasi dan tips traveling, serta kuliner di Pegipegi, silakan kunjungi https://www.pegipegi.com/travel/ [Dew/Ikh]
Komentar