Foto: Ubahan Kia Sportage Diesel terlihat pada Grille
JAKARTA – PT Kia Mobil Indonesia (KMI) akhirnya menawarkan varian diesel dari Sportage. Dengan berbekal mesin 2000cc, Sport Utility Vehicle (SUV) asal Korea ini tentunya akan memberi kesan berbeda dibandingkan varian bensin.
Dari tampilan eksterior, sesungguhnya perbedaan antara Kia Sportage bensin dengan diesel tidak terlalu kentara. Faktor pembeda hanya dapat dilihat dari bentuk grille, roda dan tentunya bagian dapur pacu.
Mesin diesel generasi baru kini menjadi semakin diminati oleh konsumen di Tanah Air. Selain meyodorkan torsi besar, mesin jenis ini juga minim dengan getaran. Paling tidak beberapa produsen mobil berlomba-lomba untuk memberikan kondisi kabin senyap.
Dapur pacu Kia Sportage Diesel
Para pemain mesin diesel sendiri tidak hanya terpusat di negara-negara Eropa saja, namun pabrikan mobil asal Korea juga tidak mau ketinggalan mencicipi kue bernama diesel. Berbeda dengan produk diesel yang telah beredar di Indonesia, Kia Sportage diesel menggunakan mesin berkubikasi paling kecil.
Ya, SUV Korea ini membopong mesin 1995cc dengan teknologi commonrail direct injection. Hebatnya, meskipun kapasitas mesin lebih kecil, namun kemampuan mobil ini sangat mengagumkan.
Jika dibandingkan dengan SUV diesel lain yang ada di Tanah Air, peforma Kia Sportage diesel layak mendapat acungan dua jempol. Oke sekarang kami akan mulai mengisahkan perjalanan kami dengan kendaraan yang dilego seharga Rp 430 juta ini.
Kabin Kia Sportage Diesel
Masuk ke dalam kabin, Kia masih mengandalkan posisi duduk yang cukup rendah. Hal ini memang tidak mengurangi kenyaman, namun sedikit mengurangi visibilitas berkendara. Terutama pandangan ke belakang, dimensi kaca belakang yang terbilang kecil agak menyusahkan saat parkir khususnya.
Berbagai fitur kami yang sempat kami temukan pada Kia Sportage versi bensin, tidak terlihat pada versi diesel. Sayang sekali, sejatinya fitur seperti cruise control, climate control air conditioned dan auto up and down power window sejatinya dapat menambah kenyamanan berkendara.
Meskipun telah menggunakan fitur keyless entry, untuk menghidupkan mesin Kia Sportage Diesel kami harus menggunakan kunci. Kia memang belum menyematkan fitur start and stop button pada SUV-nya satu ini.
Persis seperti dugaan kami, deru mesin diesel dari Kia Sportage tidak terdengar berisik hingga ke dalam kabin. Inilah kehebatan para insinyur Kia dalam membuat kabin yang senyap. Tanpa ragu kami langsung memacu kendaraan berkelir putih ini.
Kami sontak terkejut dengan peforma Kia Sportage diesel ini. Dengan hanya menyentuh sedikit pedal gas, mobil ini langsung menunjukkan taringnya. Mesin diesel yang memang mengandalkan torsi besar, semakin menjadi-jadi pada Kia Sportage.
Dengan semburan tenaga sebesar 177 hp dengan torsi puncak 382 Nm, Kia Sportage diesel disebut-sebut memiliki kemampuan setara dengan 2500cc. Hal ini berkat bodi mobil yang terbilang lebih kecil jika dibandingkan kendaraan berkapasitas 2.5-liter.
Performa Kia Sportage Diesel
Performa Kia Sportage diesel semakin menggila saat pedal gas kami injak sekuat tenaga. Saat berakselerasi, satu hal yang kami cermati yakni pengendalian mobil. Suspensi depan MacPherson with Coil Spring & Gas Shock Absorber, terangkat terlalu tinggi sehingga pengendalian agak sulit pada awalnya.
Namun dibalik itu, tenaga Kia Sportage diesel tetap terjaga pada putaran menengah hingga atas. Kia Sportage Diesel juga cuma terpaut 20 hp dibanding Sorento diesel yang lebih dulu dipasarkan KMI. Padahal Sorento disokong mesin diesel turbo 2.2-liter.
Meskipun memiliki tenaga dan torsi berlimpah, Kia Sportage diesel cukup efisien dalam hal penggunaan bahan bakar. Hal ini menjadi nilai tambah tersendiri bagi Anda yang hendak meminang kendaraan ini.
Kapasitas tangki bahan bakar sendiri cukup besar yakni 55 liter. Hal membuat perjalanan Anda kian nyaman karena tidak perlu sering-sering mengisi ulang bahan bakar. Menurut kabar yang berhembus, KMI hendak memasukan varian terlengkap dari Kia Sportage diesel. Ini tentunya menjadi angin segar bagi Anda yang sedang mencari SUV diesel nan handal. [Dew/Ikh]
Spesifikasi:
Mesin : 2.0-liter Commonrail Variable Turbo Diesel
Kapasitas : 1.999 cc
Sistem Pasokan Bahan Bakar : Direct Injection
Tenaga Maksimum : 177 hp / 4.000 rpm
Torsi Maksimum : 382 Nm / 1.800-2.500 rpm
Transmisi : 6-speed otomatis
Sistem Penggerak Roda : front wheel drive
Bahan Bakar : Diesel
Kapasitas Tangki : 55
Panjang : 4.440 mm
Lebar : 1.855 mm
Tinggi : 1.635 mm
Sumbu Roda : 2.640 mm
Suspensi Depan : MacPherson with Coil Spring & Gas Shock Absorber
Suspensi Belakang : Multi Link with Gas Shock Absorber
Ban Depan : 225/60 R17
Ban Belakang : 225/60 R17
Fitur lain : Tilt and telescopic steering, projector headlamp, dual SRS Airbags, ABS, EBD, Immobilizer.
Harga : Rp 430 juta (on-the-road Jakarta)
Komentar