Rossi Raih Kemenangan Kelima Berturut-turut di Monza Rally Show Share this
Balap Lain
Mode baca

Rossi Raih Kemenangan Kelima Berturut-turut di Monza Rally Show

Denny Basudewa
pada 05 December 2016

Foto: Valentino Rossi di Monza Rally Show 2016

MONZA – Valentino Rossi berhasil meraih kemenangan untuk kelima kalinya dalam kejuaraan Monza Rally Show 2016.

Pemegang gelar juara dunia MotoGP tujuh kali ini memang diketahui juga menggemari olahraga motorsport selain balap motor. Pria kelahiran Urbino, Italia tersebut kerap terlibat dalam kejuaraan reli mobil.

Kemenangan diraih pembalap berjuluk The Doctor kali ini, menjadi bukti bahwa dirinya tidak hanya piawai mengendarai kendaraan roda dua saja. Tidak sekedar memenangkan balapan, Ia juga memecahkan rekor yang selama ini dipegang oleh Dino Capello.

Bahkan Rossi dan co-driver Carlo Cassina berhasil mengalahkan pembalap reli profesional Dani Sordo. Tetap menggunakan Ford Fiesta, Vale sukses menjadi yang tercepat di sirkuit bersejarah Monza.

Sordo memenangkan enam dari sepuluh Special Stage (SS) yang diperlombakan. Namun langkah pereli asal Spanyol tersebut terhambat, setelah menerima penalti pada awal SS kedua. Sementara Rossi yang hanya memenangkan dua SS terus tampil konsisten.

Hasil paling parah dinobatkan pada pembalap legenda MX-GP Tony Cairoli. Dengan menggunakan Citroen DS3, Cairoli mengalami kerusakan teknis pada mobilnya. Dirinya mengakhiri balapan di posisi ke-16.

Rossi yang identik dengan warna kuning melabur mobilnya dengan kelir serupa. Nomor 46 juga tetap Ia gunakan pada setiap balapan. Meskipun gagal meraih gelar juara dunia MotoGP tahun ini, Rossi tetap perkasa di kejuaraan lain. [Dew/Ikh]


Komentar