Rossi Merasa Dikejar 2 'Serigala' di Qatar Share this
MotoGP
Mode baca

Rossi Merasa Dikejar 2 'Serigala' di Qatar

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 19 March 2018

LOSAIL -- Valentino Rossi merasa Andrea Dovizioso dan Marc Marquez seperti serigala yang memburunya di Sirkuit Losail, Qatar.

Meski demikian Rossi cukup senang dengan hasil balapan di MotoGP Qatar, Minggu (18/3/2018). Sepanjang balapan, Rossi yang start dari grid delapan, bisa bersaing dalam perebutan podium. Padahal, pembalap Movistar Yamaha ini memulainya dengan kurang mulus.

Di sesi latihan, Rossi sempat terjatuh dan hanya bisa start dari baris ketiga. Meski begitu, pembalap 39 tahun ini bertekad merangsek ke depan sejak awal. Hal tersebut pun dibuktikan di mana dia konsisten ada di tiga besar.

"Kami memutuskan mengambil risiko untuk mendapatkan tempat terbaik karena saya tahu kami bisa menjalani balapan dengan baik," buka Rossi.

Rossi juga menjalankan rencananya untuk bertarung dengan Johann Zarco. Akan tetapi, pembalap tim satelit itu terlalu berani mengambil risiko late braking yang berdampak pada keausan bannya. Rossi bahkan sempat terpancing melakukan kesalahan.

"Selama 22 lap saya selalu melaju kencang dan tetap berusaha menjaga ban. Satu kesalahan saya saat bersama Zarco yang membuat kami melebar," jelas The Doctor.

Kondisi itu pun dimanfaatkan Marquez untuk menyalip Rossi. Serangan terhadapnya belum selesai karena Dovizioso yang kali itu ada di urutan keempat melesat untuk menduduki sementara posisi kedua.

Saat balapan menyisakan 5 lap, Dovi melakukan overtake terhadap Zarco yang mulai melemah. Zarco bahkan tergusur ke belakang setelah Marquez dan Rossi melakukan hal serupa. Namun, bagi Rossi momen yang tidak bisa dihindarinya adalah ketika dikejar oleh Marquez maupun Dovizioso.

"Saat itu saya serasa dikejar dua serigala dan mereka hanya melewati saya dalam tiga atau empat tikungan. Tapi, kemudian saya bisa memperbaikinya untuk tetap bersama mereka," papar Rossi.

Hal tersebut bisa dilakoninya lantaran performa YZR-M1 yang luar biasa sepanjang balapan. Menurutnya, hasil balapan di Qatar sudah sesuai dengan harapan.

"Motor ini melaju sangat baik dan saya merasakan grip roda depan ketika masuk tikungan. Bahkan, saat pengubahan arah reaksinya cepat. Memang, secara akselerasi kami masih kalah dari Marquez dan Dovi, kami harus memperbaikinya agar bisa bermain dengan mereka lagi," tutup Rossi.

Podium ketiga Rossi di MotoGP Qatar ini adalah yang kedua kalinya. Di MotoGP 2017, VR46 juga meraih hasil serupa setelah finish di belakang Maverick Vinales dan Dovizioso.[Ary/Ari]


Komentar