Rossi jadi Tamu Kehormatan Museum Dainese Share this
MotoGP
Mode baca

Rossi jadi Tamu Kehormatan Museum Dainese

Denny Basudewa
pada 11 June 2018

Foto: Koleksi Valentino Rossi

VICENZA – Valentino Rossi menjadi tamu kehormatan pada peresmian museum Dainese di Vicenza, Italia.

Dengan nama Dainese Archivio (DAR), Rossi bersama pembalap dunia lainnya menghadiri upacara seremonial pembukaan museum tersebut. Museum ini sendiri memiliki bentuk yang unik dan terdiri dari koridor dan kamar-kamar dari setiap koleksi para pembalap.

Dikatakan terdapat lebih dari 500 pakaian balap dari beberapa generasi ke belakang dipamerkan di sini. Baik pembalap legendaris hingga pembalap yang hingga saat ini masih berkecimpung di kejuaraan kelas dunia hadir di museum tersebut.

Dainese Archivio menampilkan karya terhebat sepanjang masa yang pernah digunakan oleh Giancomo Agostini. Perlengkapan balap sang legenda tersebut ditampilkan mulai dari helm, baju balap hingga pelindungnya.

Tidak hanya pembalap, museum tersebut juga menampilkan beberapa benda milik peraih emas olimpiade yakni Sofia Goggia. Adapula peralatan ski milik pemain kelas dunia yang menggunakan merek Dainese.

Dainese Archivio berdiri di atas lahan seluas 900 meter persegi, termasuk dengan 20 area yang berbeda. Terdapat lebih dari 50 monitor yang menampilkan beberapa adegan terbaik dari para atlet terbaiknya.

Valentino Rossi sendiri diberikan tempat hampir 100 meter persegi, untuk menampilkan koleksi terbaik sepanjang karirnya di dunia balap. Diketahui bahwa pembalap berjuluk The Doctor ini mendapat bayaran hingga Rp 32 miliar pertahun dari Dainese dan AGV.

“DAR bukan hanya sebuah museum biasa. Namun tempat ini adalah sebuah arsip baru dari sebuah perusahaan yang berkembang untuk masa depan,” ucap Lino Dainese seperti dikutip Speedweek.com. [Dew/Ari]

Lebih lanjut di Otospirit
Rossi jadi Tamu Kehormatan Museum Dainese


Komentar