Renault Berpotensi Rakit Mobil di Indonesia Share this
Berita Mobil
Mode baca

Renault Berpotensi Rakit Mobil di Indonesia

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 25 February 2019

JAKARTA - Renault-Nissan-Mitsubishi Alliance menawarkan banyak keuntungan, salah satunya dengan pemanfaatan bersama fasilitas produksi.

"Aliansi kami memungkinkan hal tersebut. Di Indonesia, Mitsubishi dan Nissan punya pabrik. Jika memang kami lihat ada produk yang cocok untuk Indonesia, kami pikir tinggal memanfaatkannya," kata Quincy Govin Head of Importer Renault Asia Pacific, di Jakarta, kemarin (24/2).

Menurutnya masalah perakitan mobil Renault di Indonesia sudah berada di meja. Boleh jadi MPV Renault yang akan dipasarkan oleh Maxindo Renault Indonesia sebagai distributor dan importir Renault akan diproduksi di salah satu pabrik milik brand Aliansi tersebut.

Pada Januari 2019 Maxindo Renault Indonesia menyatakan dirinya sebagai distributor resmi Renault di Indonesia yang akan beroperasi secara resmi mulai 24 Februari 2019. Maxindo menggantikan PT Auto Euro Indonesia yang selama beberapa tahun belakangan menangani distribusi Renault.

Hingga 2019, Maxindo akan membuka 19 dealer resmi di Indonesia. [Idr]


Komentar