Potret Kehidupan Wanita Pekerja di Pabrik Sokon Serang Banten Share this
Berita Motor
Mode baca

Potret Kehidupan Wanita Pekerja di Pabrik Sokon Serang Banten

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 30 November 2017

Foto: Tenaga kerja wanita di pabrik PT Sokonindo Automobile (Foto: Amos Arya)

BANTEN - Pabrik PT Sokonindo Automobile di Serang, Banten cukup banyak memperkerjakan wanita.

PT Sokonindo Automobile telah meresmikan pabrik barunya di Serang dengan menyerap 376 tenaga kerja dari Indonesia dan 39 tenaga kerja dari China. Uniknya, proses produksi yang umumnya didominasi oleh kaum pria ini kini dihiasi kaum hawa.

Di pabrik ini, total 50 tenaga kerja wanita turut memproduksi mobil-mobil Sokon. Keseriusan dan kegigihan mereka dalam membuat mobil-mobil untuk pasar domestik dan mancanegara ini mencuri perhatian jurnalis yang datang meliput hingga Menteri Perindustrian Indonesia, Airlangga Hartarto.

“Kami sempat berbicara dengan beberapa pekerja dan ada pekerja wanita di bagian assembling dan welding. Ini merupakan suatu hal yang berbeda dari Sokon Indonesia dan patut kami berikan apresiasi sebesar-besarnya,” tegas Airlangga.

Pantauan Otospirit.com, seluruh wanita pekerja di sana mengenakan hijab berwarna merah. Mereka terlihat sangat pandai melakukan pekerjaan yang umumnya dilakukan oleh kebanyakan pria. Penggunaan alat-alat berat dalam proses produksi tidak menjadi penghalang bagi mereka untuk menciptakan mobil terbaik.

Tenaga kerja wanita ini juga tampak sangat paham akan fungsi komponen-komponen yang ada pada mobil. Sehingga mereka dengan cekatan dan teliti dapat memasang komponen-komponen tersebut dengan sempurna.

PT Sokonindo Automobile akan menyerap 2.000 karyawan hingga 2019. Tenaga kerja yang dapat bekerja di pabrik ini 95 persen SDM berasal dari Indonesia baik itu pria maupun wanita. [Amo/Ikh]

Lebih lanjut di Otospirit
Potret Kehidupan Wanita Pekerja di Pabrik Sokon Serang Banten


Komentar