Peugeot Sambut Era Baru Kendaraan Ramah Lingkungan Share this
Berita Mobil
Mode baca

Peugeot Sambut Era Baru Kendaraan Ramah Lingkungan

Helmi  Reinaldi
oleh Helmi Reinaldi
pada 23 August 2019

Foto: Peugeot 3008

JAKARTA – Laju perkembangan teknologi tidak akan pernah berhenti. Menyikapi hal ini, Peugeot menyatakan kesiapannya untuk menghadapi perubahan era pada teknologi yang disematkan di kendaraan. Seperti menciptakan kendaraan yang hemat energi dan juga ramah lingkungan.

Maka dari itu, Peugeot telah menyiapkan teknologi masa depan dengan membuat mobil konsep ‘full autonomous’ yang diberi nama Peugeot e-Legend.

Tampilannya berdesain retro yang terinspirasi dari desain Peugeot 504 Coupe produksi tahun 1960-an. Namun pastinya mobil konsep ini tetap terlihat futuristik berkat beragam teknologi yang dibenamkan.

Selain itu, setelah sebelumnya Peugeot menawarkan opsi kendaraan bermesin Plug in Hybrid (PHEV), kini Peugeot juga sudah menyediakan mesin full elektrik yang lebih ramah lingkungan dan efisien.

Menurut Peugeot, konsumen bakal memiliki opsi paling lengkap yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan mereka dalam memilih kendaraan. Dari pilihan mesin bensin (PureTech), diesel (BlueHDi), plug in hybrid (PHEV), hingga mesin full elektrik.

“Customer akan selalu datang untuk membeli Peugeot dengan memiliki pilihan yang sesuai kebutuhan mereka,” ucap Jean-Philippe Imparato, CEO Peugeot.

Untuk pilihan mesin bensin (PureTech) dan diesel (BlueHDi) ditawarkan oleh Peugeot di seluruh lineup terkini mereka yaitu Peugeot All-new 208, All-new 508, All-new 508 SW, All-new 2008, 3008 SUV, 5008 SUV, dan Rifter.

Pada tipe Peugeot All-new 508, All-new 508 SW, dan 3008 SUV terdapat tambahan pilihan mesin Plug-in Hybrid (PHEV). Opsi Mesin full elektrik sendiri disematkan pada dua lineup terbaru yang dikeluarkan Peugeot yakni Peugeot All-new e-208 dan All-new e-2008. [Hlm/Idr]


Komentar