Performa All-new Yamaha R15 Naik 20 Persen Share this
Motor Baru
Mode baca

Performa All-new Yamaha R15 Naik 20 Persen

Denny Basudewa
pada 23 January 2017

Foto: All-new Yamaha R15 dikenalkan di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat

BOGOR - All-new Yamaha R15 mengalami kenaikan performa dibandingkan model sebelumnya.

Katsumitsu Wakamatsu, President Director Research and Development YIMM mengatakan, secara keseluruhan performa produk terbarunya tersebut meningkat sebesar 20 persen. Selain itu mesin all-new Yamaha R15 kini telah menggunakan teknologi VVA yang telah sukses diterapkan pada Yamaha N-Max.

"Kami menghitung secara keseluruhan performa all-new R15 meningkat sebesar 20 persen dibandingkan pendahulunya. Ini membuat motor ini yang terkencang di kelasnya," jelas Katsumitsu.

Kemampuan all-new Yamaha R15 sendiri, disandingkan dengan teknologi yang kerap ditemui pada motor-motor berkapasitas besar. Assist and slipper clutch merupakan perangkat untuk mengurangi gejala slip kopling. Teknologi tersebut juga berfungsi mempercepat perpindahan gigi saat berakselerasi.

Sepedamotor ini memiliki kapasitas mesin 155 cc dengan bore 58 mm X stroke 58.7 mm. Model terbaru Yamaha R15 memiliki power maksimum sebesar 19 hp pada 10000 rpm dan torsi maksimum sebesar 14.7 Nm pada 8500 rpm. Tunggangan yang sempat dicicipi oleh pembalap MotoGP tersebut memiliki kompresi 11.6:1. [Dew/Ikh]


Komentar