Pemuda Asal Maluku Ini akan Terjun ke Balap Formula 4 Share this
Balap Lain
Mode baca

Pemuda Asal Maluku Ini akan Terjun ke Balap Formula 4

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 12 November 2016

Foto: David Sitanala, wakil Maluku di Formula 4 China

JAKARTA - David Sitanala akan mengikuti Formula 4 di China pada musim 2017. Dana segar telah disiapkan oleh Pemerintah Provinsi Maluku.

David Sitanala, pemuda asli Maluku ini sebelumnya telah mengukir pretasi di kompetisi Gokart. Menggunakan julukan 'Jong Ambon', berhasil mengharumkan nama Indonesia di dunia internasional.

Bakat menjadi pembalap telah terlihat sejak usia 10 tahun dan telah menorehkan prestasi di beberapa kompetisi Gokart internasional pada 2014. Prestasi ini kemudian mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah daerah dan DPRD Maluku.

Bersama dengan Sandy Wattimena selaku Ketua Ikatan Motorsport Indonesia (IMI) Maluku, David bertemu dengan Gubernur dan ketua DPRD Maluku. Pertemuan tersebut merupakan awal karir David Sitanala menuju Formula 4 di China.

Tidak hanya didukung secara penuh oleh pemerintah setempat, David juga menjadi duta pariwisata Maluku. Di mana ketika kompetisi Formula 4 dimulai, David juga memiliki misi lain yaitu mengenalkan keindahan alam Maluku dan Indonesia di dunia internasional.

Selain menjadi duta pariwisata, David juga menjadi sosok panutan oleh pemuda dan pemudi Maluku. Kesempatan mendapat dukungan selama 1 musim tentu tak akan disia-siakan oleh David karena memang ini mimpinya sejak lama.

david sitanala David bersama pelatih, manager dan ibunya

Untuk dapat memaksimalkan kemampuannya, David mendapatkan pelatihan dari Dennis Van Rhee. Tidak hanya mendapatkan pelatihan fisik saja, melainkan juga pelatihan mental guna menghadapi kompetisi tersebut.

Pelatihan tersebut telah berlangsung selama 6 bulan dengan porsi latihan selama 2 jam penuh dan dilakukan sebanyak 5 kali setiap minggunya. Pelatihan dengan menggunakan simulator R-Factor juga dilakukan guna memudahkan adaptasi terhadap lintasan balap.

"Bagian terpenting bagi pembalap untuk dapat memaksimalkan kemampuannya yaitu mental. Selain itu pembalap juga harus disiplin, bekerja keras dan konsisten. Pembalap juga harus menyakinkan dirinya untuk mau berkembang atau tidak," tutur Dennis Van Rhee.

"David akan melakukan testing dengan beberapa tim papan atas Formula 4 di China pada awal tahun mendatang yang bertujuan untuk mengetahui dan memilih tim yang tepat. Tim tersebut diharapkan dapat memenuhi kebutuhan David untuk dapat berprestasi dan meraih podium," tutur Stanley Iriawan, Manager David Sitanala dari Iriawan Racing Development.

Kompetisi Formula 4 di China kali ini akan berlangsung sangat sengit dengan adanya pembalap baru dari Amerika Serikat dan Meksiko. Diharapkan dengan tim yang nantinya akan terpilih mampu membuat David menampilkan performa apiknya di atas lintasan.

David Sitanala menargetkan naik podium sebanyak mungkin sepanjang balap musim depan.

"Saya akan berusaha sebaik mungkin untuk dapat meraih prestasi di Formula 4 ini. Saya harap jika saya dapat memberikan prestasi terbaik, pemerintah Indonesia dapat lebih membuka mata terhadap talenta-talenta balap dalam negeri," tutur David Sitanala. [Amo/Ikh]


Komentar