Zarco Digosipkan Gabung KTM Mulai MotoGP 2019 Share this
MotoGP
Mode baca

Zarco Digosipkan Gabung KTM Mulai MotoGP 2019

Denny Basudewa
pada 25 April 2018

Foto: Johann Zarco

AUSTIN – Johann Zarco dikabarkan telah menandatangani kontrak dengan tim KTM MotoGP, untuk musim 2019 hingga 2020.

Hingga saat ini, Zarco masih berstatus sebagai pembalap tim Tech3 Yamaha. Mantan juara dunia Moto2 tersebut telah digosipkan akan berganti pelabuhan sejak November silam.

Kabar kepindahan pemilik nomor start 5 tersebut menyeruak pertama kalinya oleh media Jerman Speedweek.com. Dikatakan bahwa Zarco telah sepakat untuk membela KTM selama dua musim ke depan di kejuaraan MotoGP.

“Saya tidak bisa mengatakan apapun tentang masa depan kami di MotoGP. Sayangnya Anda harus berspekulasi dengan berita tentang kami,” ucap Pit Beirer selaku Director KTM Motorsport.

Dirinya mengatakan bahwa Honda secara terang-terangan tengah mengincar Zarco. Namun Ia menjelaskan bahwa pihaknya tidak memungkiri, juga melihat kiprah Zarco selama ini.

KTM sendiri akan menurunkan empat buah mesin pada musim depan. Artinya manufaktur asal Austria tersebut akan memiliki tim satelit di MotoGP 2019. Sementara Zarco mengawali karirnya di kejuaraan Red Bull Rookies Cup pada 2007.

Sebagai pembalap satelit Yamaha, Zarco telah menorehkan beberapa prestasi mengagumkan. Meskipun belum pernah memenangkan balapan, namun aksinya di lintasan cukup menyulitkan para pembalap ternama.

Kemampuan Zarco mengendalikan motor bahkan kerap lebih baik dari pembalap tim pabrikan Yamaha. Pada MotoGP 2017, Zarco menorehkan empat finish podium dan tiga pole positions. Hal tersebut membuatnya menjadi pembalap rookie terbaik pada musim lalu. [Dew/Ari]


Komentar