Valentino Rossi "On Fire" di Motegi, Jepang Share this
MotoGP
Mode baca

Valentino Rossi "On Fire" di Motegi, Jepang

Denny Basudewa
pada 13 October 2016

Foto: Rossi bersaing dengan Lorenzo

MOTEGI – Valentino Rossi merasa dirinya sedang on fire balapan di sirkuit Motegi, Jepang akhir pekan ini.

The Doctor menganggap tunggangannya akan unggul. Yamaha akan bertarung di rumahnya sendiri. Karakter sirkuit Motegi yang memiliki banyak tikungan membuat pabrikan berlambang Garpu Tala tersebut berada di atas angin.

Rossi sendiri belum pernah mengangkat piala kemenangan dalam tujuh balapan terakhir musim ini, namun pebalap Italia tersebut belakangan ini mampu bersaing ketat dengan Marc Marquez dan Jorge Lorenzo.

Hal tersebut tentunya memberikan suntikan motivasi untuk menuntaskan musim sebaik-baiknya. Selisih poin yang cukup besar (52), membuatnya tidak terlalu ngotot untuk mengejar gelar juara dunia kesepuluhnya.

Namun siapa yang tidak kenal Rossi. Selain dikenal sebagai pebalap andal, dirinya juga piawai memberikan pertunjukkan yang menarik di lintasan. Ia mampu memberikan tontonan yang menegangkan kepada siapapun.

Ketatnya jadwal tiga balapan terakhir, pria kelahiran Urbino, Italia ini justru merasa tertantang. Balapan dalam tiga minggu berturut-turut membuatnya semakin bersemangat. Ia juga meyakini bahwa fisiknya saat ini sedang prima dan siap bertarung.

“Saya suka balapan ketat melintasi lautan, terutama sirkuit-sirkuitnya sangat fantastis. Di atas kertas, Yamaha sangat kuat, jadi saya berharap bisa bertarung untuk bisa meraih kemenangan akhir pekan ini. Khususnya saya senang ketika pergi ke Jepang, karena ini adalah rumah bagi Yamaha. Saya dalam kondisi baik dan siap untuk balapan tiga minggu berturut-turut,” ungkap Rossi,”

Rossi yang tidak mudah menyerah diyakini akan mengeluarkan seluruh kemampuannya untuk bisa memenangkan lomba. Pemilik nomor 46 ini sendiri hanya terpaut 14 poin dari rekan satu timnya. Baik Rossi maupun Lorenzo akan menyuguhkan pertarungan terbaik karena bisa dipastikan hampir mustahil menyalip raihan poin Marquez.

Hal tersebut didukung oleh direktur tim Yamaha yakni Massimo Meregalli. Menurutnya Jorge dan Rossi memiliki banyak pengalaman di sirkuit twin Ring Motegi. Maka dari itu Ia menantang para komentator.

“Vale dan Lorenzo memiliki catatan yang mumpuni di Motegi pada masa lalu. Inilah yang membuat kami merasa percaya diri mampu mencuri kemenangan pada akhir pekan ini,” lanjutnya. [Dew/Ikh]


Komentar