Rossi Menolak Tua, Lanjut Balap Mobil Usai Pensiun Share this
MotoGP
Mode baca

Rossi Menolak Tua, Lanjut Balap Mobil Usai Pensiun

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 05 September 2018

TAVULLIA - Valentino Rossi menyebut usianya saat ini bukan lah sebuah kemunduran untuk tetap bersaing di MotoGP.

Pada usianya yang ke-39 tahun, Rossi dihadapkan dengan ketatnya persaingan di kelas utama tersebut. Bukannya menyerah, pembalap Italia ini justru menjadi momok bagi para pembalap muda. Buktinya, saat ini Rossi tengah bercokol di posisi 2 klasemen sementara MotoGP 2018.

Rossi membuktikan bahwa Ia masih layak diperhitungkan dan menolak untuk menjadi tua. Berbagai upaya juga dilakukannya untuk tetap kompetitif.

"Saya tetap menyukai balapan dan hasrat di sini. Jika kamu punya kehidupan yang sehat dan terus berlatih, berkompetisi dengan usia 39 tahun bukan lah kemunduran. Saya akan balapan selama masih kuat dan bisa bersaing untuk podium serta kemenangan, kenapa tidak?," tutur Rossi.

Perasaannya juga tetap sama ketika berhasil melalui garis finish. Hanya saja saat ini, Rossi harus mengakui banyak pembalap yang lebih kuat darinya.

"Dulu terasa spesial karena saya banyak menang. Tapi, sekarang sedikit dan saya harus bekerja keras karena pesaing-pesaing masih muda dan kuat," lanjut pembalap Movistar Yamaha.

Di satu sisi, The Doctor juga menyebut ECU masih memegang peran penting. Ini menjadi salah satu faktor kekuatan motor dari masing-masing tim bisa kompetitif.

Akan tetapi ada hal yang mengejutkan darinya. Selain akan memiliki tim balap di MotoGP, Rossi mengakui ada kemungkinan Ia melakoni balap mobil usai pensiun dari MotoGP.

"Saya punya hasrat besar terhadap balap. Setelah MotoGP saya pikir akan berkompetisi di balapan mobil untuk beberapa tahun. Memang tidak sama levelnya dengan motor, tapi ini sesuatu yang akan saya coba," tutup Rossi. [Ary/Ari]


Komentar