Rossi Bakal Punya Tim MotoGP Bersama Yamaha Share this
MotoGP
Mode baca

Rossi Bakal Punya Tim MotoGP Bersama Yamaha

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 18 August 2018

BORMES-LES-MIMOSAS - Valentino Rossi dipastikan bakal memiliki tim MotoGP bersama Yamaha setelah pensiun sebagai pembalap.

Memang belum bisa dipastikan kapan Rossi akan pensiun. Namun, kiprahnya sebagai pembalap MotoGP diperkirakan berakhir paling tidak 2 tahun lagi. Setelah itu, Ia pun bakal memantau balapan dari paddock sebagai pemilik tim.

Penggemar MotoGP tentu akan kehilangannya saat Ia memutuskan gantung helm. Tapi, bukan berarti MotoGP popularitas MotoGP bakal turun walau Rossi punya segudang penggemar di seluruh dunia.

Bos tim Tech3, Herve Poncharal mengatakan MotoGP akan bertahan meski tanpa Rossi. Menariknya, Poncharal juga yakin Rossi masih akan tetap berkeliaran di MotoGP.

"Rossi sudah memiliki tim di Moto2 dan Moto3. Ia juga akan memiliki tim MotoGP dengan Yamaha, tidak diragukan lagi," ujar Poncharal kepada Tuttomotoriweb.com.

Apalagi, Rossi juga punya sekolah balap sendiri. Makanya Poncharal mengatakan pembalap Italia itu akan selalu berada di MotoGP. Mungkin tidak sebagai pembalap, tapi dia akan memberikan nuansa baru bagi MotoGP ketika menjadi sorotan di paddock tim.

Hal ini juga kian membuka selubung bahwa Yamaha tidak hanya akan mengandalkan satu tim satelit yaitu Petronas SIC yang memulai debut di MotoGP 2019. Seperti diketahui, tim pabrikan lain seperti Ducati dan Honda sudah lebih dulu menempatkan lebih dari 4 unit motornya di MotoGP. [Ary/Ari]


Komentar