Marquez Tak Ingin Remehkan Rossi Share this
MotoGP
Mode baca

Marquez Tak Ingin Remehkan Rossi

Muhammad Ikhsan
oleh Muhammad Ikhsan
pada 15 July 2016

Foto: Marc Marquez masih anggap Valentino Rossi rival terberat musim MotoGP 2017.

SACHSENRING - Marc Marquez, pembalap Repsol Honda tidak ingin meremehkan Valentino Rossi meski dirinya berada di puncak klasemen sementara dengan perolehan 145 poin, atau unggul 24 poin dari Jorge Lorenzo dan 42 poin dari Rossi.

Menurut Marquez, Lorenzo terutama Rossi sebagai pembalap Movistar Yamaha masih sebagai rival abadinya di lintasan balap.

Meski demikian, Marquez mengatakan bahwa daya saing Lorenzo lebih bahaya, terlebih pembalap Spanyol itu telah menegaskan akan balas dendam setelah hanya mampu meraih enam poin pada dua balapan terakhir.

"Tentu saja, saya tidak bisa membayangkan situasi seperti ini, karena kami telah berjuang banyak di pra-musim. Sepanjang setengah musim, saya hanya memimpin klasemen dengan 24 poin, saya tidak bisa membayangkan (harus berjuang lebih keras lagi)," kata Marquez.

"Kami akan lihat apakah kami bisa lebih kuat karena Lorenzo merupakan salah satu lawan terkuat, yang paling dekat dalam perebutan juara dunia (MotoGP 2017). Ia (Lorenzo) akan benar-benar berusaha kompetitif seperti yang kita lihat tahun lalu."

Persaingan perebutan gelar juata dunia MotoGP 2017 semakin keras dan Sirkuit Sachsenring, Jerman salah satu kesempatan untuk memperbesar gap poin dari Lorenzo. Marquez sepertinya akan merasa diuntungkan, sebab Ia sangat menguasai kondisi lintasan, sementara motornya dalam kondisi baik.

Namun bagi Marquez, balapan yang akan digelar akhir pekan ini akan menjadi tandatanya ketika cuaca tidak mendukung. [Ikh/Idr]

Sumber: Motorsport.com


Komentar