Rio Haryanto: Mendapat Poin Rasanya Seperti Meraih Kemenangan Share this
F1
Mode baca

Rio Haryanto: Mendapat Poin Rasanya Seperti Meraih Kemenangan

Adi Hidayat
pada 21 May 2016

BARCELONA – Tidak dapat dipungkiri bahwa perfoma Rio Haryanto, pembalap Formula 1 asal Indonesia yang bergabung dengan Manor Racing masih jauh dari maksimal. Jangankan naik ke podium, untuk finish saja Rio sudah sangat hebat.

Hal ini pun diakui oleh Rio yang mengatakan bahwa untuk meraih podium saat ini, masih terlalu muluk. Saat ini selain fokus untuk menyelesaikan balapan, dirinya ingin fokus untuk meraih poin terlebih dahulu.

“Mendapat poin tentu seperti mendapat keajaiban. Saya rasa perfoma mobil telah meningkat pesat dibanding dengan tahun lalu, jadi bila ada kesempatan, dan kami harus memiliki kesempatan, mencetak poin. Dan itu rasanya akan sama seperti memenangkan pertandingan,” ungkapnya.

Sementara itu jika dibandingkan dengan satu timnya, Pascal Wehrlein, Rio pun mengaku dirinya memang lebih lambat. Namun persaingan di antara mereka tidak terlalu tajam dan justru seperti bekerjasama demi kebaikan tim.

“Jujur, kami bekerjasama dengan sangat baik. Ya, dia memang cepat dan itu mendorong saya (untuk lebih cepat). Di luar mobil, kami selalu berbagi ide karena kami berdua mennginginkan yang terbaik untuk tim. Dia adalah rekan yang keren. Dia adalah spoir Mercedes masa depan dan saat selisih waktu kami tidak terlalu jauh, itu adalah yang luar biasa,” ungkapnya.

Saat ini, Rio Haryanto memang belum pernah mendapat 1 poin pun. Namun dirinya telah menjadi pembalap Formula 1 pertama dari Indonesia dan merupakan pembalap Formula 1 satu-satunya dari Asia di musim ini. [Adi/Ikh]


Komentar